Klasemen Medali SEA Games 2019, Indonesia Peringkat Ke-6

Kompas.com - 02/12/2019, 04:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Indonesia untuk sementara menempati peringkat ke-6 klasemen medali SEA Games hingga Minggu (1/12/2019) malam WIB.

Pada hari kedua, Minggu (1/12/2019), Indonesia menambah sembilan medali dengan rincian empat perak dan lima perunggu.

Medali perak pertama didapat oleh Lisa Setiawati dari cabang angkat besi.

Lisa meraih medali perak dari nomor 45 kilogram putri. Lisa berhasil mencatat total angkatan 168 kg dengan rincian 73 snatch dan 96 jerk.

Total angkatan Lisa belum bisa mengalahkan wakil Vietnam, Vuong Thi Huyen, yang meraih medali emas.

Baca juga: Gagal Raih Medali Emas di Angkat Besi, Lisa Setiawati Minta Maaf

Kurash putri Indonesia sukses menyumbang dua medali perak. Dua medali tersebut tercatat atas nama Ince Maria dari kelas 52 kg dan Shifa Khasani yang turun di nomor 63 kg.

Adapun satu medali perak lain didapat oleh tim sepak takraw putri Indonesia dari kategori hoop event.

Dini Sari dan kawan-kawan berhasl mengumpulkan 660 poin, tetapi kalah 10 angka dari wakil tuan rumah, Filipina, yang meraih emas.

Sementara itu, cabor Triathlon sukses menyumbang dua medali perunggu.

Muhammad Ahlul Firman meraih medali perunggu dari nomor individu putra, sementara Nethavani Octavia dari individu putri.

Dari cabang angkat besi, Surahmat Wijoyo meraih medali perak dari nomor 55kg putra.

Baca juga: Menpora Targetkan 54 Medali Emas di SEA Games 2019

Zahira Savika Refa, atlet ice skating Indonesia, meraih medali perunggu setelah mengumpulkan 100.780 poin.

Cabang kurash juga menyumbang satu medali perunggu yang didapat oleh Peter Taslim dari nomor 90 kg putra.

Tambahan di hari kedua ini membuat Indonesia kini sudah mengoleksi total 10 medali.

Sebenarnya, Indonesia berhasil meraih satu medali emas lagi di hari kedua ini. Namun, medali Dwi Cindy Desyana tidak dihitung karena cabor Dancesport dianggap ekshibisi.

Dancesport dianggap ekshibisi karena hanya diikuti oleh dua negara yakni Indonesia dan Filipina.

Berikut daftar perolehan medali kontingen Indonesia di SEA Games 2019 hingga Senin (2/11/2019) pagi WIB:

Medali Emas - 2

  • Tim Polo Air Putra
  • Dwi Cindy Desyana (Dancesport) *tidak dihitung karena eksibisi

Medali Perak - 4

  • Tim Sepak Takraw Putri (Hoop)
  • Lisa Setiawati (Angkat besi - 45kg putri)
  • Ince Maria (Kurash - 52kg putri)
  • Shifa Khasani (Kurash - 63kg putri)

Medali Perunggu - 5

  • Muhammad Ahlul Firman (Triathlon Individu Putra)
  • Nethavani Octavia (Triathlon Individu Putri)
  • Zahira Savika Refa (Ice Skating Putri)
  • Surahmat Wijoyo (Angkat Besi - 55kg putra)
  • Peter Taslim (Kurash - 90kg putra)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

PEROLEHAN MEDALI SEMENTARA SEA GAMES 2019 PER 1 DESEMBER 2019 PUKUL 22.00 . Perolehan Indonesia : 1????4????5???? Emas ???? Water Polo - Men's Team ???? Dancesport - Women's Breaking a.n Dwi Cindy Desyana (eksibisi, tidak dihitung) Perak ???? Sepak Takraw - Women's Hoop ???? Weightlifting - Women's 45kg a.n Lisa Setiawati ???? Kurash - Women's 52kg a.n Maria Ince ???? Kurash - Women's 63kg a.n Khasani Shifa Perunggu ???? Triathlon - Individual Men a.n M Ahlul Firman ???? Triathlon - Individual Women a.n Nethavani Octaria ???? Ice Skating - Women's Single a.n Sefika Refa Zahira ???? Weightlifting - Men's 55kg a.n Surahmat Wijoyo ???? Kurash - Men's +90kg a.n Peter Salim . Funfact: Perolehan medali emas Filipina hari ini didominasi dari cabor dancesport dan arnis/ eskrima (olah raga tradisional asal filipina). . Ayo semangat terus Indonesiaku! Kita coba lagi besok buat borong medali emasnya ???????? #SEAGames2019 #MedalTally #Indonesiasangjuara

A post shared by SEA GAMES 2019 UPDATES (@seagames2019) on Dec 1, 2019 at 8:06am PST

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com