Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Norwich City Vs Arsenal, Debut Freddie Ljungberg Berakhir Imbang

Kompas.com - 01/12/2019, 23:09 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.comFreddie Ljungberg gagal menjalani laga debutnya sebagai pelatih Arsenal dengan mulus seusai ditahan imbang Norwich City dalam lanjutan pekan ke-14 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Laga Norwich City vs Arsenal di Stadion Carrow Road, Minggu (1/12/2019), berakhir dengan skor imbang 2-2.

Dua gol Norwich City masing-masing mampu dicetak oleh Teemu Pukki di menit ke-21 dan Todd Cantwell di menit ke-45+2.

Sedangkan dua gol penyelamat Arsenal mampu diciptakan oleh Pierre-Emerick Aubameyang di menit ke-29 melalui titik penalti dan menit ke-57.

Dengan hasil Liga Inggris ini, Arsenal naik ke peringkat delapan klasemen dengan raihan 19 poin, di bawah Sheffield United yang juga meraih hasil seri pada laga kontra Wolverhampton.

Adapun Norwich masih tertahan di posisi ke-19 klasemen Liga Inggris setelah hanya mampu meraih 11 poin dari total 13 laga yang sudah dijalani.

Baca juga: Indra Sjafri Siap Kembali Bertemu Vietnam di Final

Jalannya pertandingan Norwich vs Arsenal: 

Arsenal sebenarnya terlihat mendominasi jalannya laga dari segi penguasaan bola.

Pada akhir babak pertama saja, Arsenal tercatat memiliki penguasaan bola sebesar 64,6 persen. Sedangkan sang tuan rumah hanya memiliki penguasaan bola sebesar 35,4 persen.

Namun, pasukan Norwich kerap kali memanfaatkan serangan balik cepat lewat pemain sayap muda mereka, Todd Cantwell.

Bersama Teemu Pukki - penyerang asal Finlandia, Norwich beberapa kali berhasil merepotkan pertahanan Arsenal.

Alhasil, Norwich mampu membuat publik Carrow Road bersorak setelah Teemu Pukki berhasil menggetarkan gawang Arsenal di menit ke-21.

Berawal dari skema serangan balik, Pukki yang menerima umpan di luar kotak penalti, mampu melesatkan tendangan spekulasi yang membentur pemain belakang Arsenal sehingga mengubah arah bola.

Bernd Leno yang sudah terlebih dulu membaca arah bola, justru tidak mampu menjangkau perubahan arah bola. Skor 1-0 untuk keunggulan Norwich City.

Baca juga: Klasemen Sepak Bola SEA Games 2019, Indonesia Turun Peringkat

Berselang delapan menit setelah gol pertama tercipta, Pierre-Emerick Aubameyang mampu menyamakan kedudukan melalui titik putih di menit ke-29.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com