Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tercium Bau Tak Sedap di Stadion GBT

Kompas.com - 08/11/2019, 09:20 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Pelatih anyar Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengaku sempat mencium bau tidak sedap di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Padahal, PSSI sudah merencanakan Stadion Gelora Bung Tomo bakal digunakan untuk menggelar Piala Dunia U-20 2021.

Stadion Gelora Bung Tomo, yang menggantikan Stadion 10 November Tambaksari, selama ini sudah dipakai oleh Persebaya untuk menggelar laga kandang.

Baca juga: PSSI Pastikan Penggunaan VAR di Piala Dunia U-20 dan Liga Indonesia

Beberapa kali pula, Stadion Gelora Bung Tomo dipakai sebagai tempat menyelenggarakan pertandingan uji coba internasional untuk timnas Indonesia.

Alhasil, otoritas tertinggi sepak bola Indonesia (PSSI) memasukkan nama Stadion Gelora Bung Tomo sebagai salah satu tempat penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021.

Dipilihnya GBT sebagai tempat penyelanggaraan Piala Dunia U-20 2021 mendapat respon positif di kalangan banyak pihak.

Baca juga: PSSI Siapkan Uang Kompensasi untuk Pemecatan Simon McMenemy

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, pun memberikan dukungannya apabila Stadion GBT nantinya dapat dipilih FIFA untuk menggelar Piala Dunia U-20 2021.

"Kalau saya bilang stadion GBT cukup bagus. Kalau memang ada sedikit perubahan untuk Piala Dunia U-20 ini sangat layak," kata Aji Santoso.

Namun, dirinya juga memberikan masukan penting untuk kondisi GBT yang kerap tercium bau tak sedap.

Dilansir BolaSport dari laman Surya, Aji mengakui memang ada bau tidak sedap yang tercium di Stadion GBT.

Baca juga: Ganti Pelatih Timnas Simon McMenemy, PSSI Ucapkan Terima Kasih

Bau tak sedap itu muncul di wilayah Stadion GBT karena stadion milik Persebaya tersebut berdekatan dengan tempat pembuangan akhir (TPA).

"Ya, ada bau sedikit tetapi tidak seperti dulu. Dulu saya datang ke sini baunya sangat menyengat," kata Aji Santoso.

"Ini tadi semilir-semilir saja, itu pun di luar stadion," ucap Aji.

Persebaya kini mulai bisa memakai Stadion GBT untuk menggelar latihan pada 6 November kemarin.

Gelora Bung Tomo telah pulih dan bisa difungsikan kembali setelah sempat terjadi insiden kerusuhan suporter usai laga Persebaya versus PSS Sleman pada 29 Oktober 2019.

Kericuhan yang dilakukan ratusan oknum suporter Persebaya terjadi karena kecewa dengan hasil yang diraih Bajul Ijo, julukan Persebaya.

Mereka kalah melawan PSS. Ini membuat Persebaya tidak pernah menang dalam enam laga terakhir. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com