Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Vs Juventus, Conte: Saya Selalu Kalah Melawan Juve

Kompas.com - 07/10/2019, 06:03 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte menyebut tim yang dilatihnya memang selalu kalah setiap berhadapan dengan Juventus.

Hal itu dilontarkan Conte seusai laga Inter Milan vs Juventus pada pekan ketujuh Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, San Siro, Milan, Minggu (6/10/2019) atau Senin dini hari WIB.

Pertandingan antara Inter Milan vs Juventus berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan tim tamu.

Laga tersebut merupakan pertemuan pertama Conte pasca meninggalkan Juve pada 2014 lalu. Conte tercatat pernah menangani Juve dari 2011-2014.

“Ini pertandingan penting melawan tim yang sangat kuat. Saya selalu kalah melawan Juventus, bersama Arezzo dan Atalanta," kata Conte kepada Sky Sport Italia, seusai pertandingan.

"Saya kecewa dengan kekalahan itu, bukan karena itu adalah Juventus. Saya angkat topi untuk mereka," ujar Conte.

Pada laga melawan Juventus, Inter tertinggal lebih dulu melalui gol Paulo Dybala pada menit ke-4.

Baca juga: Inter Vs Juventus, Si Nyonya Besar Menangi Derbi DItalia

Inter menyamakan kedudukan melalui gol penalti Lautaro Martinez pada menit ke-18.

Juventus memastikan kemenangan melalui gol Gonzalo Higuain pada menit ke-80.

Menurut Conte, keseimbangan timnya agak sedikit terganggu saat Stefano Sensi harus keluar pada menit ke-34 akibat cedera.

"Kami tidak memulai babak kedua dengan baik, tetapi kemudian lebih seimbang lagi dan tim mana pun bisa mencetak gol,” kata Conte.

Pada babak kedua, Juventus memang tampil lebih dominan. Skuad Maurizio Sarri bahkan lebih menguasai dalam hal penyerangan.

"Juventus ingin mendapatkan gol, mereka tentu mengerahkan semua artileri berat mereka untuk menyerang. Mereka lebih berpengalaman dalam hal mengendalikan permainan seperti ini," ujar Conte.

"Saya tidak bisa mengeluh kepada para pemain, karena mereka memberikan segalanya," lanjutnya.

"Tetapi seperti yang selalu saya katakan, kami memiliki jalan panjang di depan kami untuk mencapai level mereka dalam hal pengalaman dan manajemen permainan," pungkas Conte.

Baca juga: Inter Vs Juventus, Alasan Sarri Ubah Taktik di Tengah Jalan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com