Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain dan Link Live Streaming Arema FC Vs PSM Makassar

Kompas.com - 02/10/2019, 18:25 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga 1 pekan ke-22 akan diwarnai dengan bigmatch antara Arema FC vs PSM Makassar.

Laga Arema vs PSM itu akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (2/10/2019) mulai pukul 18.30 WIB.

Arema FC tampil garang ketika berhadapan dengan tim-tim besar pada gelaran Liga 1 musim ini.

Baca juga: Link Live Streaming Arema FC Vs PSM Makassar, Kickoff 18.30 WIB

Persib Bandung dan Persebaya Surabaya contohnya. Dua klub yang "bersahabat" itu dihajar masing-masing 4-0 dan 5-1 di Stadion Kanjuruhan.

Terkini, Kanjuruhan juga menjadi saksi kemenangan 4-0 Arema FC atas PSS Sleman.

Rekor bagus Arema FC ketika bersua dengan klub-klub besar coba diteruskan pada laga kontra PSM Makassar petang ini.

Peluang Arema FC untuk memenangi laga kandang ini cukup terbuka.

Baca juga: Persib Harap Laga Tunda Lawan Arema FC Digelar Desember

Pasalnya, PSM Makassar belum pernah pulang dengan tiga poin setelah kunjungan dari Malang.

Bahkan, dalam sembilan laga tandang sepanjang gelaran Liga 1 2019, klub berjulukan Juku Eja itu tak sangggup meraih kemenangan satu pun.

Namun demikian, Arema juga memiliki catatan kurang memuaskan ketika berhadapan dengan PSM.

Dalam empat pertemuan terakhir selama dua musim, Arema FC tidak pernah menang atas PSM, baik kandang maupun tandang.

Baca juga: Arema FC Vs PSM, Ajang Comeback Dedik Setiawan

Untuk itu, pelatih Arema FC, Milomir Seslija, mengajaka anak-anak didiknya untuk bermain bagus aga rekor buruk itu segera terputus di Kanjuruhan nanti malam.

"Dalam dua musim terakhir, kami gagal mengalahkan PSM, termasuk ketika berlaga di kandang sendiri," ujar pelatih yang akrab disapa Milo itu.

"Maka dari itu, kami harus bermain lebih bagus dari PSM, karena mereka memiliki kemampuan olah bola yang sangat baik," kata Milo.

Setali tiga uang, Darije Kalezic, selaku pelatih PSM, juga ingin menghapus rekor buruk pada laga tandang musim ini.

Baca juga: Laga Lawan Arema FC Ditunda, Persib Fokus Hadapi Madura United

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lolos ke Semifinal Piala AFF U16 2024, Timnas U16 Diminta Lupakan Euforia

Lolos ke Semifinal Piala AFF U16 2024, Timnas U16 Diminta Lupakan Euforia

Liga Indonesia
Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Olahraga
Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Timnas Indonesia
Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Timnas Indonesia
Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Internasional
Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Internasional
Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Liga Indonesia
Cara Fajar dan Gregoria Fokus  Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Cara Fajar dan Gregoria Fokus Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Badminton
Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Internasional
Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Badminton
Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com