Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

McMenemy: Suporter Indonesia Salah Satu yang Terbaik di Dunia, tapi...

Kompas.com - 06/09/2019, 06:45 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, enggan menjadikan kericuhan suporter sebagai penyebab kekalahan timnya dari Malaysia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

Laga Indonesia vs Malaysia yang merupakan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G itu, berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

Pertandingan antara Indonesia vs Malaysia sempat terhenti pada babak kedua akibat kericuhan suporter.

McMenemy mengaku tidak bisa berkomentar banyak mengenai suporter di Indonesia.

Pasalnya, ia juga tidak bisa mengontrol suporter di Indonesia harus seperti apa.

"Kita tidak boleh mencari alasan. Tidak boleh kita bilang mengganggu pertandingan, karena kedua tim yang terganggu, bukan hanya satu tim," ujar dia seusai pertandingan.

"Suporter Indonesia salah satu yang terbaik di dunia. Tapi kalau sedang ada masalah jadi yang terburuk," ucap pelatih asal Skotlandia itu.

Baca juga: Fakta Menarik Indonesia Vs Malaysia, Panggung Penyerang Naturalisasi

Sementara itu, kapten timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa kecewa atas kericuhan yang terjadi.

Bagi Andritany, terjadinya kericuhan saat pertandingan terasa lebih menyakitkan ketimbang kekalahan dari Malaysia.

"Ini sangat mencoreng nama baik Indonesia. Semestinya apapun kejadiannya, hasil dari sebuah pertandingan harus bisa diterima," ujar pemain Persija Jakarta ini.

Menurut Andritany, para pemain, pelatih, manajer, ofisial dan PSSI pasti menginginkan timnas Indonesia menang.

Tapi, pada akhirnya hasil tidak berpihak pada timnas Indonesia.

"Tapi kita harus menerima itu. Jujur saya sebagai kapten timnas sangat sedih melihat apa yang terjadi dan apa yang dilakukan para oknum suporter malam ini," ujar penjaga gawang utama timnas ini.

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Simon McMenemy Penuhi Janji Tampil Rapi

Kekalahan dari Malaysia membuat Indonesia berada pada posisi juru kunci.

Pada pertandingan Grup G lainnya, Thailand dan Vietnam bermain imbang 0-0.

Indonesia akan kembali bermain pada Selasa (10/9/2019).

Kali ini lawan yang akan dihadapi adalah Thailand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com