Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Lamongan Vs Persib Bandung, Maung Bandung Enggan Telan Empat Kekalahan Beruntun

Kompas.com - 07/08/2019, 18:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Persib Bandung bertekad meraih poin penuh saat jumpa Persela Lamongan pada pekan ke-13 Liga 1 2019, Kamis (8/8/2019).

Pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya, menegaskan timnya mengusung misi bangkit dalam laga yang akan berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan.

Klub berjulukan Maung Bandung itu sebelumnya menelan tiga kekalahan beruntun dari Bali United (0-2), Arema FC (1-5), dan Barito Putera (0-1).

Baca juga: Sempat Diincar Klub Liga 1, Diego Forlan Akhirnya Pilih Pensiun

Persib dalam situasi sulit karena tiga kekalahan tersebut sedikit banyaknya bisa memengaruhi mental pemain.

Menurut Yaya, Persib memang berada dalam situasi sulit. Para pemain agak sulit melupakan tiga hasil negatif tersebut.

Kendati demikian tim pelatih tetap berusaha memotivasi para pemain agar bangkit dari keterpurukan. 

"Siapa pun lawannya di pertandingan nanti, itu adalah target kami selanjutnya untuk meraih hasil maksimal. Karena hanya dengan itu kami bisa keluar dari semua ini (keterpurukan)," kata Yaya, di Stadion Surajaya, Rabu (7/8/2019).

Sosok yang sudah lima musim menjabat sebagai Pelatih fisik Persib itu melanjutkan, tim pelatih sudah melakukan evaluasi terhadap kekurangan timnya.

Yaya berharap, Persib bisa meminimalisir kesalahan yang pernah dibuat pada tiga laga sebelumnya.

Yaya menegaskan, Persib tidak mau menelan hasil negatif untuk kali keempat.

Karena itu, Maung Bandung akan mengerahkan segala upaya untuk setidaknya meraih satu poin di Stadion Surajaya.

"Kami tidak mau mengulangi kesalahan yang sama dan ini menjadi keinginan kami setelah apa yang kami terima di pertandingan terakhir," ucapnya.

"Kami berusaha berjanji, semuanya, bagaimana menyikapinya agar tidak terulang lagi," tutur Yaya.

Tim Persib Bandung, saat merayakan gol ke gawang gawang Persipura Jayapura. (KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA)KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA Tim Persib Bandung, saat merayakan gol ke gawang gawang Persipura Jayapura. (KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA)

 

Laga Persela vs Persib diprediksi berlangsung menarik. Kedua kesebelasan sama-sama bertekad mengamankan kemenangan untuk memperbaiki posisi.

Persela, yang berada di posisi ke-15, atau satu strip di atas zona degradasi dengan 10 poin.

Andai mampu mengalahkan Persib, Persela bisa menjauhi zona degradasi, dengan naik ke posisi 13.

Sementara Persib, yang berada di posisi ke-12 dengan 13 poin, berpeluang naik ke jajaran 10 besar bila mampu menundukkan Persela.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com