Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Vs Borneo FC, Tim Tamu Incar Poin Sempurna di Lamongan

Kompas.com - 28/07/2019, 17:00 WIB
Hamzah Arfah,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Borneo FC menyambangi markas Persela Lamongan pada pekan ke-11 Liga 1 2019.

Laga tersebut akan tersaji di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (29/7/2019) malam.

Borneo FC mengusung target tinggi dalam lawatan ini. Tim besutan Mario Gomez tersebut membidik kemenangan.

Padahal, mereka menyadari bahwa Persela sedang onfire. Terbukti, tim berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut belum terkalahkan dalam tiga laga terakhir.

Baca Juga: Badak Lampung FC Vs Borneo FC, Pesut Etam Tahan Imbang Tuan Rumah

Mario Gomez mengatakan, anak didiknya sudah bertekad meraup tiga poin meski diakuinya, tidak mudah mewujudkan ambisi itu.

"Semua pertandingan cukup penting, mental pemain terus saya tanamkan untuk selalu menang dalam setiap pertandingan, apakah main di kandang sendiri atau di luar," ujar Mario Gomez, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Minggu (28/7/2019).

"Saya kira pertandingan besok akan berat, tapi kami ingin menang," lanjut mantan pelatih Persib Bandung ini.

Gomez mengakui, Persela tengah on fire setelah tak pernah kehilangan poin dalam beberapa pertandingan terakhir.

Sang pelatih menyebut, tim Laskar Joko Tingkir berhasil melakukan itu karena didukung materi pemain mumpuni, terutama skuad asing.

Baca Juga: [VIDEO] Cuplikan Pertandingan Liga 1 2019, Borneo FC Vs PSIS Semarang

"Saya tahu mereka punya pemain bagus, striker asal Brasil dan para pemain lokal mereka bagus, karena itu pertandingan akan cukup berat," kata dia.

Ketika ditanya oleh awak media terkait keberadaan sosok Nil Maizar sebagai kunci kebangkitan Persela, Gomez mengaku belum mengenal banyak mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut.

"Saya tidak tahu. Saya belum pernah ketemu dan bicara dengannya, tapi saya lihat mereka (Persela) punya materi pemain bagus," tutur Gomez.

Namun dalam laga nanti, Borneo FC belum bisa menurunkan striker andalan mereka, Mathias Conti.

Sang pemain masih dalam tahap penyembuhan akibat cedera yang dialami sewaktu memperkuat tim menang 4-3 atas Barito Putera, Kamis (18/7/2019).

Baca Juga: Borneo FC Sambut Baik Penurunan Harga Tiket Pesawat

Tak cuma Conti. Borneo FC pun harus kehilangan Abrizal Umanailo akibat akumulasi kartu kuning.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com