Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga 1 2019 Usai Persija Vs Persib Berakhir Imbang

Kompas.com - 10/07/2019, 18:17 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga big match antara Persija Jakarta vs Persib Bandung sudah rampung digelar.

Pada laga yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/7/2019) sore WIB, Persija dan Persib bermain imbang 1-1.

Persija mampu unggul terlebih dahulu lewat sundulan Marko Simic pada menit ke-75 seusai memanfaatkan sepak pojok Riko Simanjuntak.

Sementara itu, tim tamu berhasil membalas lewat kaki Artur Gevorkyan (90+1') setelah terjadi kemelut di depan gawang Persija.

Baca juga: Hasil Liga 1, Persija Vs Persib, Derbi Indonesia Berakhir Imbang 1-1

Dengan hasil ini, Persija masih tertahan di posisi ke-13 klasemen sementara dengan raihan 6 poin.

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu mengoleksi satu kemenangan, tiga hasil imbang dan dua kekalahan dari enam laga yang sudah dijalani.

Hingga saat ini, Persija masih belum terkalahkan sejak ditangani Julio Banuelos.

Menggantikan Ivan Kolev yang mengundurkan diri per 3 Juni 2019, pelatih asal Spanyol itu mencatatkan dua kemenangan dan dua hasil imbang bersama Persija di Liga 1 2019.

Pada laga selanjutnya, Julio Banuelos akan mendapat tantangan berat kala bertandang ke markas peringkat kedua klasemen sementara, PS Tira Persikabo, pada 16 Juli 2019.

Baca juga: Persija Vs Persib, Picu Kericuhan, Satu Penonton Diamankan

Sementara itu, hasil imbang membuat Persib berada satu strip di atas Persija dengan koleksi 7 poin.

Maung Bandung mencatatkan satu kemenangan, empat hasil imbang dan dua kali kalah dari tujuh laga Liga 1 2019.

Berikut klasemen Liga 1 2019 usai laga Persija Jakarta vs Persib Bandung (10/7/2019) :

Klasemen Liga 1 2019 usai laga Persija vs Persib (10/7/2019).LIGA-INDONESIA.ID Klasemen Liga 1 2019 usai laga Persija vs Persib (10/7/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com