Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs Persib, Hansamu Yama Semakin Fit

Kompas.com - 04/07/2019, 22:22 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bek andalan Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata, berpeluang dimainkan pada laga lanjutan Shopee Liga 1 2019 kontra Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (5/7/2019).

Kepastian itu disampaikan pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, saat ditemui Kompas.com dan awak media lainnya di Persebaya Store, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (4/7/2019) siang.

Baca juga: Joao Felix Pakai Nomor Legendaris di Atletico Madrid

Sebelumnya, Hansamu Yama sempat dihantam cedera lutut yang didapat ketika menghadapi Borneo FC pada 23 Juni 2019.

"Insyaallah pemain yang alami cedera kemarin bisa ditampilkan, seperti Hansamu Yama dan Misbakus (Solikin). Mereka sudah semakin fit," ucap Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman.

Namun, Persebaya tak akan diperkuat beberapa pemain jagoannya seperti Osvaldo Haay dan Damian Lizio.

Osvaldo terpaksa absen karena harus mengikuti tes Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Papua. Adapun Lizio dikartu merah saat laga kontra Persela Lamongan pada 1 Juli 2019.

Kendati demikian, Djanur tetap optimistis. Pelatih yang pernah membawa Persib Bandung juara liga pada 2014 tetap percaya dengan kemampuan pemain yang ada.

Baca juga: Bahas Transfer Icardi, Direktur Olahraga Juventus Temui Wanda Nara

"Insyaallah pemain lain yang jadi pengganti bisa mengambil kesempatan pada laga besok," tutur dia.

Dalam kesempatan itu, Djanur juga mengharapkan performa impresif dari pemain asingnya, Manuchekhr Dzhalilov.

Dzhalilov absen saat pertandingan melawa Persela dan kemungkinan bakal diturunkan untuk laga kontra Persib.

"Kami akui Dzhalilov memberikan dua assist ketika melawan Borneo FC. Dia besok bisa turun, dan tentunya akan menjadi harapan kami," tutur Djanur.

Laga Liga 1 2019 antara Persebaya dan Persib akan diselenggarakan pada pukul 18.30 WIB.

Saat ini, Persebaya menempati peringkat keenam klasemen dengan raihan 8 poin dari 5 laga.

Adapun Persib kini berada di urutan ke-10 dengan perolehan 6 poin dari 8 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com