Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo Akui Marquez Bakal Lebih Sulit Disaingi daripada Rossi

Kompas.com - 03/03/2019, 19:00 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebalap anyar Repsol Honda, Jorge Lorenzo, memiliki harapan sendiri untuk rekan setimnya, Marc Marquez.

Jorge Lorenzo akan bertandem dengan Marc Marquez di MotoGP 2019 setelah hengkang dari Ducati Team. Oleh karena itu, Lorenzo mengharapkan adanya hubungan baik dengan Marc Marquez di musim 2019 ini.

Baca juga: Jorge Lorenzo Merasa Jadi seperti Pemain Real Madrid atau Barcelona

"Saya harap Marc Marquez adalah seorang rekan setim yang lebih mudah daripada Valentino Rossi, tetapi kenyataannya sedikit berbeda," kata Lorenzo yang dikutip BolaSport.com dari GPOne.

Jorge Lorenzo sempat memiliki hubungan yang tidak baik dengan Valentino Rossi saat membela tim Yamaha beberapa musim lalu.

Kala itu, Yamaha bahkan sempat memberi tembok pemisah di antara boks garasi Lorenzo dan Rossi.

Meski demikian, Lorenzo sudah menyadari bahwa melawan Marquez sebagai rival akan lebih sulit daripada melawan Rossi.

"Akan lebih sulit melawan Marc Marquez karena kecepatan, serangan, dan kelaparannya akan kemenangan," tutur Lorenzo.

"Dia berusia 26 tahun, dia adalah juara dunia dan tahu motor Honda jauh lebih baik daripada saya."

Baca juga: Indonesia Tempatkan Wakil pada Semua Nomor Dutch Junior 2019

"Tetapi, di MotoGP semua hal bisa terjadi dan selalu ada kejutan. Saya jelas bukan favorit juara, tetapi saya harap bisa menjadi kejutan," ujar Lorenzo.

Saat ini, Lorenzo masih mengalami cedera tangan, tetapi dia sudah mengonfirmasi akan tampil di MotoGP Qatar 2019 nanti.

Seri MotoGP Qatar 2019 dijadwalkan akan digelar pada 8-10 Maret 2019 waktu setempat di Sirkuit Losail, Qatar, Doha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com