Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajemen Persib Tunggu Keputusan Pelatih soal Tambahan Pemain

Kompas.com - 19/02/2019, 15:55 WIB
Dendi Ramdhani,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajemen Persib Bandung tak menampik soal rencana mendatangkan pemain baru.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara S Taryono mengatakan saat ini manajemen masih menunggu pemain yang direkomendasikan oleh pelatih Miljan Radovic.

"Begini kalau masalah pemain tambahan kami masih nunggu, dalam arti rekomendasi yang diajukan oleh coach siapa pun pemainnya, nah makanya nanti saya koordinasi dan komunikasi dulu dengan Miljan, begitu ada kepastian baru kasih kabar," kata Kuswara saat dihubungi via telepon seluler, Selasa (19/2/2019).

Saat ini, ada dua nama yang masuk dalam buruan Persib, yakni striker asal Pakistan Saad Ullah Khan dan eks pemain main Madura United Fabiano Beltrame.

Baca juga: Piala Indonesia, Hariono Minta Maaf karena Persib Gagal Menang atas Arema

Kuswara tak menyangkal ketertarikan manajemen terhadap kedua pemain itu.

"Betul. Makanya, nanti saya minta waktu untuk komunikasikan dulu sama Miljan. Begitu ada kejelasan, saya kasih kabar. Maksud saya untuk semua nama pemain, posisinya di mana, itu yang akan dikomunikasikan. Kemarin ketemu bareng di lapangan saya enggak sempat ngobrol tentang pemain," tuturnya.

Baca juga: Miljan Radovic Sebut Persib Butuh Tiga Pemain Anyar

Selama belum ada keputusan resmi, kata Kuswara, manajemen Persib memberi kepercayaan penuh terhadap pemain yang ada.

"Intinya, pokoknya, begini tentang pemain sepanjang belum pemain tambahan ini belum ada, kami percayakan penuh sama pemain yang ada. Adapun pemain tambahan nanti kami akan konfirmasi kemudian ke Miljan karena ini ranah pelatih, termasuk jumlah pemain tambahan," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com