Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petinggi Manchester United Dikabarkan Ingin Permanenkan Solskjaer

Kompas.com - 11/02/2019, 15:08 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Hasil gemilang yang dipersembahkan Ole Gunnar Solskjaer selama menangani Manchester United membuat pelatih asal Norwegia ini berpeluang dipermanenkan di akhir musim ini.

Sejak didapuk sebagai manajer interim Manchester United pada Desember 2018 lalu, Solskjaer berhasil mempersembahkan 10 kemenangan dari 11 laga yang telah dijalani skuad berjuluk Setan Merah itu.

Manchester United juga perlahan merangkak naik di papan klasemen Liga Premier Inggris. Kini, Manchester United telah berada di peringkat keempat pada klasemen sementara Liga Premier dengan koleksi 51 poin.

Hasil impresif itu membuat Manchester United dikabarkan berencana mendaulat Solskjaer sebagai manajer permanen.

Seperti dilansir The Sun, Senin (11/2/2019), para petinggi Manchester United dikabarkan telah sepakat untuk mempermanenkan Solskjaer. Namun, keputusan itu baru akan diumumkan pada akhir musim ini.

Baca juga: Solskjaer Belum Puas dengan Capaian Manchester United Musim Ini

Solskjaer ditunjuk sebagai manajer interim setelah Manchester United memecat Jose Mourinho, akhir tahun lalu. Saat itu, Manchester United memilih menggunakan jasa Solskjaer untuk sementara waktu sembari mencari suksesor permanen Mourinho.

Namun, perburuan manajer anyar Manchester United tampaknya telah berakhir. Pimpinan Manchester United, Joel dan Avram Glazer, dikabarkan telah menemukan sosok manajer yang sempurna pada diri Solskjaer.

Avram Glazer datang langsung dari Amerika untuk menyaksikan laga Manchester United kontra Fulham yang berakhir dengan kemenangan 3-0, pada Sabtu (9/2/2019) lalu.

Baca juga: Solskjaer Sebut Manchester United Masih Mampu Raih Gelar Musim ini

Seusai pertandingan, bos Manchester United itu dikabarkan telah bertemu dengan Solskjaer di ruang ganti. Mereka berbicara soal kemungkinan Solskjaer mendapatkan pekerjaan sebagai manajer permanen Manchester United musim depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com