Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Uji Coba, Timnas U-22 Indonesia Imbang 2-2 Lawan Bhayangkara FC

Kompas.com - 06/02/2019, 17:54 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Timnas U-22 Indonesia bermain imbang 2-2 melawan Bhayangkara FC pada laga uji coba di Stadion Patriot Chandrabhaga, Rabu (06/02/2019).

Dua gol timnas U-22 Indonesia dicetak oleh Andy Setyo (58') dan penalti Gian Zola (63'). Adapun gol balasan Bhayangkara FC dicetak Ilham Udin Armayn (73') dan Mahir Radja (84').

Setelah laga ini, timnas U-22 Indonesia akan berhadapan dengan Arema FC pada uji coba di Stadion Kanjuruhan, Minggu (10/02/2019).

Untuk diketahui, dua laga uji coba ini dilakukan timnas U-22 Indonesia sebagai persiapan mengikuti Piala AFF U-22 2019 di Kamboja.

Baca juga: Mental Skuad Timnas U-22 Indonesia Akan Diuji Saat Jumpa Arema FC

Laga ini juga menjadi debut pelatih anyar Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera. Bhayangkara FC turun dengan skuad terbaiknya seperti Herman Dzumafo, Adam Alis, dan Nur Iskandar.

Di sisi lain, pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, menurunkan formasi 4-3-3 pada awal laga. Di lini tengah, Indra Sjafri menurunkan M Luthfi Kamal, Sany Rizky dan Witan Sulaiman.

Trio ini menopang Rifal Lastori, Gian Zola dan Dimas Drajad. Pada babak pertama, kedua tim terlihat masih meraba-raba kekuatan lawan.

Timnas U-22 Indonesia unggul di lini tengah, sementara Bhayangkara FC mengandalkan kecepatan dua pemain sayapnya. Tidak ada gol yang tercipta hingga turun minum.

Pada babak kedua, pelatih Indra Sjafri secara perlahan memasukkan para pemain cadangan. Billy Keraf, Marinus Wanewar dan M Rafli bergantian masuk.

Kehadiran Billy Keraf membuat sisi kiri Indonesia lebih hidup. Timnas U-22 Indonesia berhasil unggul pada menit ke-58.

Menerima umpan dari M Lutfhi Kamal lewat bola mati, kapten tim Andy Setyo sukses memasukkan bola dengan tembakan voli.

Baca juga: Menengok Formasi Timnas U-22 Indonesia Jelang Piala AFF U-22 2019

Tidak lama berselang, timnas U-22 Indonesia memperlebar keunggulan lewat eksekusi penalti Gian Zola. Penalti tersebut didapat setelah umpan Billy Keraf menyentuh tangan salah satu bek Bhayangkara FC.

Tertinggal dua gol, Bhayangkara FC meningkatkan tempo permainan. Hasilnya, Ilham Udin Armayn memperkecil ketertinggalan timnya pada menit ke-73.

Sepakan dari luar kotak penalti Ilham Udin sempat menyentuh kaki bek timnas U-22 sehingga kiper Satria Tama gagal menyelamatkan bola.

Bhayangkara FC akhirnya mencetak gol penyeimbang lewat kaki Mahir Radja menjelang akhir babak kedua. Skor imbang 2-2 bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com