Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Sjafri Coret 3 Pemain Seleksi Timnas U-22 Indonesia

Kompas.com - 12/01/2019, 20:05 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, resmi mencoret tiga pemain seleksi pada Sabtu (12/1/2019).

Tiga pemain tersebut adalah kiper Hilman Syah (PSM Makassar), lalu dua gelandang Damiansyah Matutu (Arema FC) dan Yoga Pratama (PSIM Yogyakarta).

Ketiganya dipulangkan setelah mengikuti pemusatan latihan di Jakarta selama enam hari sejak Senin (7/1/2019).

Untuk menggantikan tiga pemain yang dicoret, Indra Sjafri sudah memiliki nama-nama yang akan dipanggil untuk seleksi tahap kedua.

Mereka adalah kiper Nadeo Argawinata (Borneo FC) serta dua gelandang, yakni Jayus Hariono (Arema FC) dan M Syafril Lestaluhu (Persib U-19).

Baca juga: Belum Diketahui Kapan Saddil, Egy, dan Ezra Gabung Timnas U-22 Indonesia

Dengan begitu, komposisi pemain seleksi timnas U-22 tahap dua akan tetap diikuti oleh total 35 pemain.

Meski begitu, Indra Sjafri memastikan kesempatan pemain yang dicoret masih terbuka karena ada sistem degradasi-promosi.

"Seperti yang saya bilang, kami kembalikan mereka (pemain tercoret) ke klub bukan berarti dia berakhir menjadi pemain timnas," tutur Indra Sjafri dikutip dari BolaSport.com.

"Saya akan bilang dan laporkan untuk pelatih klub kalau dia belum bisa dan kekurangannya ini," ucap Indra Sjafri.

Baca juga: Persiapan Piala AFF U-22 2019 , Timnas U-22 Indonesia Tantang China dan Tim Liga 1

Di tahap pertama seleksi ini, PSSI dan Indra Sjafri memanggil 38 pemain.

Namun, hingga hari keenam, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, dan Ezra Walian masih belum hadir karena masih di luar negeri.

Proses seleksi ini diperkirakan akan terus berlanjut hingga akhir Januari 2019. Indra Sjafri menargetkan sudah punya 23 pemain terbaik sebelum memasuki bulan Februari.

Nantinya, 23 pemain itu akan dibawa ke Kamboja untuk mengikuti Piala AFF U-22 2019.

Indra Sjafri kemudian akan meliburkan para pemain selama satu hari dan kembali berlatih pada Senin (14/1/2019). (Metta Rahma Melati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com