Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Son Heung-min Kembali Jadi Pemain Terbaik Asia

Kompas.com - 07/01/2019, 09:22 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang sayap Tottenham Hotspur asal Korea Selatan, Son Heung-min, dinobatkan sebagai pemain terbaik Asia 2018. Gelar ini menjadi yang keempat bagi Son setelah tahun 2014, 2015, dan 2017.

Pada edisi 2018, proses pemilihan berdasarkan hasil voting dari 44 juri. Setiap juri berhak memilih lima dari 24 kandidat yang ada.

Hasilnya, Son mendapatkan total 206 poin dan unggul jauh dari peringkat kedua dan ketiga. Rencananya, upacara penghargaan ini akan digelar pada Maret atau April 2018 mendatang.

Baca juga: Bek Stoke City Diserbu Netizen Usai Komentari Selebrasi Son Heung-min

Tahun 2018 bisa dibilang menjadi tahun tersibuk bagi Son. Setelah menyelesaikan musim 2017-2018, Son langsung terbang ke Rusia untuk memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2018 yang berlangsung Juni-Juli 2018.

Pada turnamen itu, Korsel tersingkir di fase grup. Meski begitu, Son patut bangga karena menjadi pilar penting Korsel ketika mempermalukan juara bertahan, Jerman, 2-0.

Hasil itu membuat Jerman mengakhiri turnamen sebagai juru kunci Grup F.

Sepulang dari Rusia, Son tidak banyak beristirahat karena harus mengikuti jadwal pra musim bersama Tottenham.

Hanya bermain satu laga di Liga Inggris, Son sudah harus meninggalkan Inggris untuk terbang ke Indonesia pada pertengahan Agustus.

Baca juga: Son Heung-min Telat Gabung Timnas Korea Selatan untuk Piala Asia 2019

Son kembali mengemban tugas negara namun kini untuk membela timnas u-23 pada ajang Asian Games 2018. Perjuangan Son tidak sia-sia karena sukses membantu Korsel menggondol medali emas.

Prestasi itu membuat Son terhindar dari wajib militer selama dua tahun dan bisa fokus dengan karier sepak bolanya.

Di tahun 2019, Son kembali akan membela Korsel pada ajang Piala Asia yang berlangsung di Qatar. Jika mampu membawa Korsel berprestasi, maka Son kemungkinan besar akan meraih gelar pemain terbaik Asia kelimanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com