Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belanja Pemain Baru Bukan Solusi bagi Masalah Chelsea

Kompas.com - 08/12/2018, 16:30 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mengungkapkan bahwa mendatangkan pemain baru ke timnya bukanlah solusi yang tepat.

Menurut Sarri, Chelsea harus bekerja keras dan meningkatkan performa agar makin membaik.

"Penyelesaiannya tidak selalu dengan belanja. Kami harus bekerja keras, meningkatkan performa, dan memahami betul gaya permainan sepak bola," ujar Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

Baca juga: VIDEO - Gocekan Cristiano Ronaldo 2 Kali Tipu Bek Rp 1 Triliun Inter Milan

"Kami perlu mengubah mental, bukan karena yang lama buruk, tetapi saat ini tak sesuai dengan gaya permainan yang ingin kami tunjukkan," kata Sarri.

Setelah itu, Sarri baru akan memutuskan apakah Chelsea perlu mendatangkan pemain baru.

Ia juga hanya menargetkan satu pemain tambahan jika berniat belanja pada bursa transfer musim dingin tahun depan.

"Bursa transfer sangat penting jika Anda sudah mengerti kebutuhan tim akan satu pemain yang bisa mengubah permainan," kata Sarri.

Sarri menolak untuk membeli pemain jika ia tak tahu akar permasalahan tim yang sebenarnya.

Bagi Sarri, hal tersebut justru akan membuat pembelian pemain menjadi mubazir. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com