Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF 2018, Ini Kunci Kemenangan Singapura atas Indonesia

Kompas.com - 10/11/2018, 06:43 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Laporan wartawan BolaSport.com, Mochamad Hary Prasetya, dari Singapura

SINGAPURA, KOMPAS.com - Pelatih Timnas Singapura, Fandi Ahmad, mengungkapkan kunci kemenangan timnya atas Timnas Indonesia dengan skor 1-0 pada laga pertama babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Nasional, Jumat (9/11/2018).

Strategi Fandi Ahmad adalah mematikan pergerakan pemain sayap kiri Timnas Indonesia, Febri Hariyadi. Dia mengaku sudah mempelajari permainan Indonesia, termasuk pergerakan dari Febri Hariyadi.

"Pemain sayap mereka (Febri Hariyadi) sangat cepat, jadi kami tutup pergerakannya sehingga dia tidak banyak mendapatkan suplai bola dari rekan-rekannya," kata Fandi Ahmad selepas pertandingan.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 Usai Takluk dari Singapura

Tak bisa dimungkiri Febri Hariyadi merupakan pemain penting dalam aliran serangan Timnas Indonesia. Namun, bek kanan Singapura, Zulaqarnaen Suzliman, berhasil menghentikan pergerakan pemain Persib Bandung itu.

Keberhasilan mematikan Febri membuat Singapura bisa memetik kemenangan tipis. Gol tunggal kemenangan tuan rumah dicetak oleh Harris Harun pada menit ke-37. 

Pelatih berusia 56 tahun itu sangat senang atas kemenangan melawan timnas Indonesia. Menurut Fandi, kemenangan itu menjadi modal yang sangat berharga bagi Singapura untuk menghadapi laga selanjutnya melawan Filipina, Selasa (13/11/2018).

"Saya sangat senang dengan permainan anak-anak. Mereka bermain dengan solid," kata Fandi Ahmad. 

"Kami punya pemain muda yang bekerja dengan baik bersama pemain-pemain senior," kata tuturnya melanjutkan.

Baca Juga: Piala AFF 2018 - Diwarnai Kartu Merah, Timnas Indonesia Tumbang dari Singapura di Partai Pembuka

Mantan pelatih Pelita Jaya itu juga mengucapkan rasa terima kasih kepada suporter yang sudah datang ke Stadion Nasional. Total ada sektar 30.000 suporter datang ke stadion berkapasitas 50.000 penonton tersebut.

"Sudah lama kami tidak merasakan atmosfer pertandingan seperti ini dan yang penting kami mendapatkan tiga poin," kata Fandi Ahmad.

Timnas Indonesia akan melakoni laga selanjutnya melawan Timor Leste. Laga tersebut akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (13/11/2018). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com