Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Vs AC Milan, Strategi Rossoneri Kalahkan Nerazzurri

Kompas.com - 20/10/2018, 10:12 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MILAN, KOMPAS.com - Kapten AC Milan, Alessio Romagnoli, mengaku memiliki strategi ampuh untuk mengalahkan Inter Milan pada laga derbi dalam lanjutan Serie A - kasta teratas Liga Italia, Minggu (21/10/2018).

Menurut Alessio Romagnoli, rekan setimnya harus bisa bermain seperti yang diketahui, yaitu menguasai bola, menciptakan banyak peluang berbahaya, dan membatasi kesempatan I Nerazurri - julukan Inter Milan - untuk menyerang.

"Kami harus bermain seperti yang kami tahu," kata Romagnoli dilansir BolaSport.com dari situs web resmi klub.

"Sebuah permainan apik dengan penguasaan bola, menciptakan peluang berbahaya, dan membatasi kesempatan mereka menyerang sebisa mungkin. Itulah tujuan kami." tutur bek I Rossoneri - julukan AC Milan - itu.

Baca Juga: Bintang AC Milan Akui Dapat Tawaran Gabung Inter Milan

Tak ketinggalan, bek tengah berusia 23 tahun ini juga menaruh perhatian pada konsentrasi tim agar tetap fokus sepanjang laga.

"Saya pikir kami harus merapatkan barisan antarlini, lalu menjaga konsentrasi selama 95 menit laga. Kami sudah tahu kekuatan dan pergerakan mereka.

Meski demikian, lanjut Alessio Romagnoli, hal terpenting bagi timnya adalah mengoptimalkan kekuatan yang dimiliki.

"Namun, kami harus fokus pada kekuatan kami, dan berupaya agar tidak kebobolan. Begitulah yang tengah diperhitungkan," ucapnya.

Di sisi lain, menurut mantan pemain AS Roma tersebut, laga Derbi Milan selalu menyedot energi.

Baca Juga: Hernan Crespo Bicara 8 Hal soal Gonzalo Higuain Vs Mauro Icardi, Siapa yang Lebih Baik?

Menurut Romagnoli kekuatan dan strategi memang penting, tetapi mentalitas dan karakterlah yang mengantarkan kemenangan.

"Ya, intensitas dan kepribadian, menghadapi laga seperti ini membutuhkan karakter kuat. Jadi hal ini sangat menentukan kami," ujar pilar timnas Italia berpostur 1,88 meter tersebut

"Sehingga kami bermain tanpa beban dan tenang, serta mencoba melakukan yang terbaik untuk meraih kemenangan," tandasnya.

Laga antara Inter Milan vs AC Milan atau Derby della Madonnina akan digelar pada Minggu (21/10/2018) malam waktu setempat atau Senin pukul 01.30 WIB. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com