Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lawan Persipura, Mario Gomez Pasrah dengan Kondisi Skuadnya

Kompas.com - 15/10/2018, 06:22 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAYAPURA, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, mengaku hanya bisa pasrah dengan kondisi skuadnya yang saat ini tidak komplet jelang laga lawan Persipura Jayapura.

Bahkan, barisan depan Maung Bandung harus minus tiga pemain karena mendapatkan sanksi dari PSSI. Ini membuat Mario Gomez akan mempercayakan barisan depan kepada Muchlis Hadi Ning Syaifulloh.

Baca Juga: Persebaya Kalah Lagi, Djadjang Nurdjaman Dituntut untuk Cadangkan Osvaldo Haay

“Muchlis adalah pemain muda, dia pemain yang bagus. Eze (Ezechiel N'Douassel) juga begitu," ujar Mario Gomez.

"Tetapi, tiga striker kami terpaksa absen karena sanksi, Eze, Joni (Jonathan Bauman), dan Patrich (Wanggai). Tentu situasi tanpa striker ini akan menjadi laga yang sulit,” ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Muchlis merupakan pemain jebolan tim nasional (timnas) U-19 Indonesia era Piala AFF U-19 2013. Pemain berusia 21 tahun tersebut memang dinilai belum memiliki pengalaman oleh Gomez.

Namun, pelatih asal Argentina tersebut percaya Muchlis mampu membuktikan tajinya, seperti saat mencetak gol di gawang Madura United pada pekan ke-24 Liga 1 2018.

Baca juga: 'Tanpa' Persija, Persib, Persebaya, dan Arema, Ini Pesan Keras Down For Life untuk Suporter Indonesia

“Saya tahu dia belum banyak pengalaman seperti Bauman, Eze, dan Patrich. Tetapi it’s ok, dia kini punya banyak waktu untuk bermain sepak bola," katanya.

Pertandingan antara Persib melawan Persipura ini akan digelar di Stadion Mandala, Jayapura, Senin (15/10/2018). (Deodatus Kresna Murti Bayu Aji)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com