Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Sudah Pulih, Mourinho Tak Akan Paksa Turunkan Luke Shaw

Kompas.com - 14/09/2018, 22:15 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mengaku tidak akan terburu-buru memainkan Luke Shaw dalam waktu dekat.

Mourinho memastikan bahwa Shaw sudah pulih dari cedera kepala. Namun, Mourinho akan meninjau ulang apakah Shaw bisa langsung dimainkan pada saat melawan Watford akhir pekan ini.

"Saya tidak tahu, kami masih memiliki satu sesi latihan lagi," kata Mourinho dikutip BolaSport.com dari Metro.

"Berbeda dengan beberapa berita dan beberapa pendapat, dari sudut pandang protokol dan menurut dokter kami, dia bebas untuk dapat bermain," kata Mourinho menambahkan.

Baca juga: Sir Alex Ferguson Sebut Pemain Chelsea Ini Sosok yang Tepat untuk Manchester United

Keraguan Mourinho memainkan Shaw adalah karena faktor kebugaran.

"Yang harus kami perhatikan adalah jika kami memainkannya sedangkan selama sepekan dia tidak berlatih dengan tim, meski dia berkeinginan untuk dapat bermain," ucap Mourinho.

Shaw menderita gegar otak karena terjatuh saat membela Timnas Inggris pada laga UEFA Nation League melawan Timnas Spanyol.

Kepala Shaw terbentur dua kali ke lengan Dani Carvajal dan rumput lapangan ketika hendak memotong bola.

Selain Shaw, terdapat empat pemain lain yang diragukan tampil kontra Watford.

Baca juga: Dianggap Suka Pamer, Paul Pogba Justru Mendapat Pujian dari Gelandang Watford

"Marouane Fellaini diragukan untuk tampil, Ander Herrera mempunyai masalah medis kecil saat latihan selama sepekan, jadi dia juga diragukan tampil," ujar Mourinho.

"Sementara itu Diogo Dalot dan Marcos Rojo akan bermain untuk Timnas U-23 dan jika mereka bermain selama 90 menit sesuai ekpektasi kami, itu akan menjadi akhir dari proses pemulihan mereka," kata pelatih asal Portugal ini.

Laga pekan kelima Liga Inggris ini akan digelar di markas Watford, Vicarage Road, Sabtu (15/9/2018). (Eko Isdiyanto)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com