Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Kejar Rekor Ali Daei Setelah Menyamai Prestasi Puskas

Kompas.com - 16/06/2018, 05:35 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Tiga gol berhasil dibukukan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat Timnas Portugal menahan Timnas Spanyol 3-3 dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB di Stadion Fisht, Sochi, Rusia.

Gol-gol Ronaldo dalam pertandingan itu terjadi pada menit ke-4 lewat eksekusi penalti; menit ke-44 melalui tembakan keras yang salah diantisipasi kiper Timnas Spanyol, David De Gea; dan menit ke-88 dengan sebuah tendangan bebas cantik.

Tambahan 3 gol itu membuat koleksi gol Ronaldo untuk Timnas Portugal sekarang mencapai angka 84. CR7 kini berada di peringkat kedua daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk negara-negara di dunia.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Catatan penyerang berusia 33 tahun itu sudah menyamai Ferenc Puskas (Hungaria dan Spanyol) serta hanya kalah dari Ali Daei (Iran/109 gol). Daei dan Puskas sudah pensiun dari arena internasional sehingga tidak mungkin lagi menambah koleksinya.

Terbuka peluang bagi Ronaldo untuk bisa melewati rekor Daei dan Puskas. Lantaran Timnas Portugal minimal masih memainkan 2 pertandingan lagi pada fase grup Piala Dunia 2018, Ronaldo bahkan bisa melewati rekor Puskas karena dia hanya perlu 1 gol lagi untuk melampaui catatan bomber legendaris Real Madrid periode 1958-1966 itu.

Kalau untuk melewati rekor Daei, koleksi gol Ronaldo memang masih terpaut jauh. Ronaldo perlu mencetak 25 gol lagi. Tapi, konsistensinya dalam menjebol gawang lawan memelihara harapan Ronaldo bahwa dia bisa melakukannya.

Sejak 2016, Ronaldo mencetak 29 gol dalam 28 penampilan buat Timnas Portugal, yang berarti rata-rata lebih dari satu gol per laga. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com