Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hazard Tak Ingin Generasi Emas Belgia Benasib Nahas seperti Inggris

Kompas.com - 08/06/2018, 20:29 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain Chelsea, Eden Hazard mengaku tidak ingin generasi emas tim nasional Belgia saat ini memiliki nasib yang sama dengan timnas Inggris yang gagal berprestasi pada dekade lalu.

Timnas Inggris memang pernah memiliki skuad bertabur bintang pada periode 2004 hingga 2006. Kala itu Inggris diperkuat oleh David Beckham, Rio Ferdinand, Paul Scholes, Steven Gerrard, Frank Lampard, hingga Wayne Rooney.

Namun, Inggris yang saat itu dilatih oleh Sven Goran Eriksson gagal total dalam dua turnamen besar. Pada Piala Eropa 2004 dan Piala Dunia 2006, Inggris selalu tersingkir di babak perempat final oleh Portugal lewat adu penalti.

Menurut Hazard, skuad Belgia saat ini mirip seperti Inggris kala itu yang setiap lininya diisi oleh pemain bintang. Namun, Hazard berharap agar Belgia bisa memanfaatkan skuad saat ini dengan meraih prestasi.

"Kami memiliki pemain-pemain bagus yang bermain di pertandingan besar di Inggris, Italia, dan Spanyol," kata Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Jumat (8/6/2018).

Baca juga: Negosiasi Kontrak Terbaru Cristiano Ronaldo dengan Real Madrid Berakhir Penuh Bencana

"Sepuluh atau 15 tahun lalu, Inggris memiliki generasi emas yang tak memenangi apa pun. Sekarang, semua orang Belgia tentu ingin kami memenangi sesuatu. Kami memiliki generasi emas," ucapnya.

Selain Hazard, Belgia saat ini diperkuat oleh Vincent Kompany, Romelu Lukaku, Thibaut Courtois, dan Kevin De Bruyne yang bermain di Liga Inggris sebagai pemain andalan klub masing-masing.

Skuad Belgia ini diprediksi akan bisa berbicara banyak pada Piala Dunia 2018 dibawah asuhan Roberto Martinez. Belgia dan Inggris akan saling bertemu di laga terakhir grup G pada 29 Juni 2018.

Selain Inggris, Panama dan Tunisia akan menjadi lawan Belgia di grup G. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com