Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mario Gomez Isyaratkan Rotasi Pemain Persib Saat Lawan Mitra Kukar

Kompas.com - 05/04/2018, 16:06 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Persib Bandung akan menjamu Mitra Kukar pada pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (8/4/2018). Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, tidak menutup kemungkinan akan mengubah komposisi pemain.

Hal ini dilakukan setelah tim pelatih melihat kondisi terakhir tiap pemain menjelang laga digelar.

"Kami mungkin punya pemain lain untuk pertandingan berikutnya. Dalam sepak bola profesional, yang paling penting adalah performa. Jika performa kalian (pemain) bagus, kalian akan terus bermain," ujar Gomez kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, di Stadion GBLA, Kamis (5/4/2018).

(Baca Juga: Sutiono Lamso: Bauman Tidak Istimewa)

"Tetapi, jika performanya tidak bagus maka harus ditingkatkan, itu normal. Jika performa kurang bagus, saya coba pemain lainnya," katanya.

Gomez mengingatkan kepada pemain agar selalu bekerja keras, baik saat latihan maupun pertandingan. Menurutnya, semua pemain Persib saat ini memiliki peluang untuk masuk dalam susunan tim inti.

Dengan demikian, jika performa mengalami penurunan, maka sudah dipastikan akan digantikan oleh pemain lain yang kondisinya lebih baik.

(Baca Juga: Krisis Lini Tengah, Gomez Minta Manajemen Persib Segera Bertindak)

"Kepada mereka (pemain) saya bicara setiap tim butuh dua pemain pada tiap posisi sehingga di sana akan ada kompetisi, di sisi kanan, gelandang tengah, bek tengah atau posisi lainnya, kami butuh dua pemain. Di beberapa posisi bahkan kami butuh tiga," ujarnya.

Persib saat ini dalam tekanan untuk meraih tripoin. Hal tersebut tak lepas dari kegagalan Maung Bandung menyabet kemenangan saat menghadapi PS Tira dan Sriwijaya FC.

Adapun Persib saat ini berada di peringkat ke-15 klasemen sementara dengan hanya mengantongi 1 angka, hasil bermain imbang 2-2 melawan PS Tira. Pada pekan kedua, mereka kalah 1-3 saat melawan tuan rumah Sriwijaya FC. (Fifi Nofita)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com