Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Piala Presiden, Tekad Wawan Bawa Bali United ke Final

Kompas.com - 14/02/2018, 17:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Menjelang bergulirnya leg kedua semifinal Piala Presiden 2018 kontra Sriwijaya FC, penjaga gawang Bali United bertekad untuk kembali membawa timnya melaju ke babak puncak turnamen pramusim ini.

Leg kedua ini akan digelar di kandang Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (14/2/2018) pukul 19.30 WIB.

Bermain imbang tanpa gol pada leg pertama di kandang Sriwijaya FC membuat posisi skuad Serdadu Tridatu saat ini lebih diuntungkan.

Mereka hanya membutuhkan kemenangan tipis agar bisa menjadi lawan Persija Jakarta yang sudah lebih dahulu memastikan diri untuk berlaga di partai final.

Baca juga : Prioritaskan Piala Presiden, Bali United Korbankan Laga Lawan Yangon

"Target kami ke babak final Piala Presiden. Semua pemain bertekad menang di kandang. Di kandang, kami tidak boleh ada satu pun tim yang ambil poin," ujar Wawan Hendrawan.

Sebelumnya, penampilan Wawan mencuri perhatian publik saat membantu Bali United meraih tiket semifinal Piala Presiden 2018 setelah menundukkan Madura United melalui drama adu penalti.

Nama Wawan semakin melambung seusai menjalani leg pertama semifinal Piala Presiden 2018.

Berkali-kali kiper yang kini telah berusia 35 tahun tersebut mementahkan peluang para pemain Laskar Wong Kito.

Baca Juga: Duet 'Dua A' Andik Vermansah dengan Winger Malaysia Sukses Tuai Pujian

"Saya hanya menjalankan sebaik mungkin peran saya sebagai kiper, tetapi secara keseluruhan, itu adalah hasil kerja keras seluruh tim," ujarnya.

Andai Bali United bisa melaju ke partai final Piala Presiden 2018, hal ini berarti Wawan berpeluang untuk menjadi pemain yang bisa dua kali berturut-turut mencicipinya.

Pada musim 2017 lalu, dia juga pernah membawa Borneo FC melaju ke partai puncak Piala Presiden.

Namun, hasrat skuad berjulukan Pesut Etam untuk merengkuh gelar Piala Presiden harus dikubur dalam-dalam.

Wawan Hendrawan dan kolega harus mengakui keunggulan Arema FC yang sukses menggondol trofi Piala Presiden seusai menang telak dengan skor 5-1. (Adif Setiyoko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com