Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permohonan Maaf Aubameyang kepada Suporter Dortmund

Kompas.com - 01/02/2018, 15:13 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang baru Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, meminta maaf kepada suporter Borussia Dortmund lantaran sikapnya.

Sebelum resmi diperkenalkan sebagai anggota baru klub Liga Inggris, Arsenal, pada Rabu (31/1/2018), Pierre-Emerick Aubameyang bikin ulah yang membuat fans Dortmund geram.

Striker asal Gabon itu memaksakan transfer dengan berkali-kali melakukan tindakan indisipliner seperti absen di sesi latihan dan pertemuan klub sehingga diskors oleh tim.

Baca juga: Gabrielle Parker, Gadis Cilik Titisan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Hal tersebut ditengarai sebagai bentuk pemberontakan sang pemain lantaran tak diizinkan pergi oleh klubnya saat bursa musim panas 2017 dibuka.

Sadar tindakannya telah melecut kekecewaan penggemar Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang lantas meminta maaf lewat media sosial.

"Pertama-tama, maaf atas segala apa yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir. Saya ingin pergi sejak musim panas lalu, tetapi tidak berhasil," kata pemain berumur 28 tahun itu seperti dikutip BolaSport.com dari instagram resmi sang pemain.

Baca juga: Edinson Cavani dan Harry Kane Berebut Sepatu Emas, Lionel Messi Tertinggal

"Mungkin itu bukan jalan terbaik. Akan tetapi, semua orang tahu bahwa Auba gila. Iya, saya anak yang gila," tutur Aubameyang dalam posting-an serupa.

Aubameyang mengaku tak pernah melupakan perjuangannya bersama Dortmund. Dia mengatakan bisa berada pada level sekarang berkat dukungan dari suporter dan pihak klub.

"Saya telah membuat kesalahan, tetapi tidak dengan kebencian. Saya tidak akan pernah melupakan empat setengah tahun ini di Borussia Dortmund karena Anda semua memberi saya kekuatan untuk level saya sekarang, berkat keluarga BVB keseluruhan, para penggemar, klub, staf dan tentu saja rekan setim," tulis Aubameyang. 

Lima tahun lamanya Aubameyang bermain untuk Dortmund sejak 2013.

Pengabdian panjang si pemain menghasilkan total 141 gol dari 213 penampilan. (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com