Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Juventus Menghormati Keputusan Bonucci"

Kompas.com - 31/07/2017, 16:21 WIB

KOMPAS.com - Claudio Marchisio mengakui Juventus sangat menghormati keputusan Leonardo Bonucci, yang memilih pindah ke AC Milan. Pemain 31 tahun ini pun menyebut Juventus sudah memiliki pemain belakang hebat di dalam diri Daniele Rugani.

Proses transfer Bonucci dari Juventus ke Milan berlangsung sangat singkat. Hanya dua hari setelah berembus rumor kepergiannya, pemain 30 tahun tersebut langsung menjalani tes kesehatan dan dinyatakan resmi meninggalkan Bianconeri.

Baca Juga: Jadwal Serie A 2017-2018, Pekan Ke-11 Bonucci Vs Juventus

"Bonucci? Negosiasi mereka berlangsung sangat cepat dan kami menghormati keputusan Leo," ungkap gelandang berusia 31 tahun ini kepada Corriere dello Sport.

"Tetapi kami masih memiliki bek lain yang bagus, Rugani, yang menjadi pemain termuda. Dia sudah dewasa dan pasti semakin baik," tambah Marchisio tentang bek berusia 23 tahun itu, yang pada Juni 2015 kembali dari masa peminjamannya bersama Empoli.

Marchisio juga berbicara tentang cedera parah yang menimpanya. Dia mengakui, pemulihan cedera tersebut membutuhkan waktu sekitar satu tahun.

Baca Juga: Gara-gara Belum Lunas, Milan Tak Bisa Daftarkan Bonucci dan Biglia

Pemain yang dibeli dari Empoli pada Juni 2008 ini mengalami kerusakan ligamen lutut pada akhir musim 2015-2016, yang sangat mempengaruhi performanya sepanjang musim lalu. Tetapi sepanjang tur pra-musim 2017-2018 dalam ajang International Champions Cup, Marchisio tampil impresif.

"Saya menyadari bahwa perlu waktu satu tahun untuk pemulihan cederaku ini," ungkapnya seraya menambahkan, Juventus terus bertumbuh dan para pemain baru juga bagus.

"Douglas Costa baru datang tetapi dia sudah mengetahui peranannya di lapangan. Anda bisa lihat dia seorang juara."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com