Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Aturan Pergantian Pemain 5 Kali, PSSI Akan Konsultasi ke FIFA

Kompas.com - 31/03/2017, 09:20 WIB

KOMPAS.comPSSI akan menjalin komunikasi dengan FIFA terkait regulasi baru Liga 1. Poin yang menjadi pembahasan adalah pergantian pemain yang mencapai lima kali.

PSSI memang memutuskan untuk membolehkan setiap tim melakukan pergantian pemain hingga lima kali pada Liga 1.

Menurut Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, hal itu diputuskan agar kualitas kompetisi tetap terjaga. Terlebih lagi, setiap tim diharuskan memiliki lima pemain U-23.

Selain itu, para pemain muda potensial di beberapa klub juga sudah dipanggil timnas U-22 proyeksi SEA Games 2017.

"Kami mencari bibit-bibit pemain muda yang saat ini belum banyak di Indonesia," ucap Joko, Kamis (30/3/2017).

Baca juga: Aturan Liga 1, Setiap Tim Bisa Lima Kali Ganti Pemain

Akan tetapi, regulasi tersebut nyatanya tidak sejalan dengan Laws of The Game FIFA.

Dalam daftar peraturan tersebut, kompetisi resmi di bawah naungan FIFA, per tim hanya dibolehkan untuk melakukan tiga pergantian pemain, kecuali untuk laga uji coba atau persahabatan.

"Kami akan melayangkan surat ke FIFA, Jumat (31/3/2017). Mudah-mudahan mendapatkan respons positif," kata Joko.

Untuk menghindari sanksi FIFA, PSSI pun meminta pengecualian. Artinya, pergantian lima pemain bukan tanpa alasan, melainkan untuk regenerasi.

"Kami menyadari tentang Laws of The Game Pasal 3 FIFA tentang semua kompetisi yang berada di bawah naungan FIFA, maupun konfederasi AFC, dan kami federasi. Pengecualian tentang aturan itu memang sedang kami konsultasikan," tutur pria asal Ngawi itu.

Baca juga: Persib Vs Arema Jadi Laga Pembuka Liga 1

Liga 1 bakal dibuka oleh laga antara juara Indonesia Super League (ISL) 2014, Persib Bandung, kontra juara Piala Presiden 2017, Arema FC, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 15 April mendatang. (Segaf Abdullah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com