Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

FIFA Hukum Messi, Barcelona Marah

Kompas.com - 29/03/2017, 18:15 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Barcelona

BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona menyatakan terkejut dan marah atas keputusan FIFA menjatuhkan hukuman larangan bertanding sebanyak empat laga dan denda 10.000 Swiss franc (sekitar Rp 135 juta) kepada Lionel Messi.

FIFA menghukum Messi karena penyerang tim nasional Argentina tersebut menghina wasit pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Cile, Jumat (24/3/2017). Keputusan tersebut membuat Barcelona kecewa.

"Barcelona mengungkapkan keterkejutan dan kemarahan atas keputusan yang dibuat oleh Komite Disiplin FIFA yang menghukum Lionel Messi setelah tampil pada babak Kualifikasi Piala Dunia antara Argentina dan Cile," jelas Barcelona dalam pernyataannya.

Barcelona menilai FIFA membuat keputusan tidak adil dan benar-benar tidak proporsional terhadap Messi.

"Barcelona ingin menegaskan untuk memberikan dukungan kepada Messi, yang merupakan pemain teladan dari sikapnya di dalam dan luar lapangan," ujar pihak Barcelona.

Tidak hanya Barcelona, pelatih Argentina, Edgardo Bauza, menilai FIFA membuat keputusan yang janggal. Hal itu lantaran Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) tidak memiliki kesempatan untuk mengajukan banding.

Bauza memang pantas kecewa karena laga pertama tanpa Messi harus berujung kekalahan untuk Argentina. Tim Tango, julukan Argentina, takluk 0-2 dari tuan rumah Bolivia, Rabu (29/3/2017).

Akibat kekalahan tersebut, posisi Argentina melorot ke posisi kelima di klasemen. Mereka tertahan di posisi kelima dengan 22 poin.

Argentina pun dihadapkan pada kemungkinan tidak lolos otomatis ke putaran final Rusia 2018. Sebab, jatah lolos otomatis Zona Amerika Selatan berlaku untuk penghuni empat besar klasemen.

Selain saat menghadapi Bolivia, Argentina juga tidak bisa diperkuat Messi ketika melawan Uruguay (31 Agustus), Venezuela (5 September), dan Peru (5 Oktober).

Semua laga tersebut adalah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com