Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Jadi Peraih Poin Terbanyak Sepanjang 2016

Kompas.com - 01/01/2017, 21:48 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber JUARA

LONDON, KOMPAS.com - Chelsea menyelesaikan kiprah pada 2016 secara sempurna. The Blues membukukan rekor 13 kemenangan beruntun di Premier League dan status tim terbaik sepanjang tahun ini.

Chelsea melakoni laga tutup tahun dengan kemenangan 4-2 atas Stoke City, Sabtu (31/12/2016). Keempat gol mereka berasal dari rekening Gary Cahill, Willian (2), dan Diego Costa.

Hasil ini membuat Si London Biru menyamai rekor rentetan kemenangan terpanjang milik rival sekotanya, Arsenal, pada 2001-2002.

Hanya Chelsea dan Arsenal yang sanggup melalui 13 laga disertai kemenangan tanpa putus dalam satu musim Premier League.

Khusus bagi The Blues, rentet prestasi itu diawali oleh keunggulan 2-0 di markas Hull City pada permulaan Oktober.

Satu-satunya periode di mana Chelsea absen memetik tripoin musim ini muncul pada September.

Ketika itu, Chelsea ditahan Swansea City 2-2 dan ditekuk Liverpool 1-2 serta Arsenal 0-3.


Setelah melahap setengah perjalanan musim ini, Chelsea berada di puncak klasemen dengan 49 angka.

Pasukan Antonio Conte diikuti oleh Liverpool, yang berselisih 6 poin. Sesuai urutan tersebut, merekalah tim pemilik angka terbanyak sepanjang tahun kalender 2016.

Chelsea menjadi tim terbaik dengan akumulasi 79 poin jika menghitung raihan 30 angka yang mereka kumpulkan pada Januari-Mei lalu.

Pada klasemen tahunan ini, Liverpool menguntit dengan akumulasi 73 poin.

Berikut ini susunan perolehan tim-tim Premier League - termasuk mereka yang terdegradasi musim lalu - sepanjang 2016. (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com