Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekor-rekor Conte Saat Melatih Chelsea dan Juventus

Kompas.com - 27/12/2016, 16:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Chelsea, Antonio Conte (47), resmi mencatat rekor 12 kemenangan beruntun di Premier League untuk The Blues. Peracik taktik asal Italia itu memang akrab dengan goresan rekor dalam karier kepelatihannya.

Kemenangan 3-0 Chelsea atas Bournemouth, Senin (26/12/2016), membuat nama Conte tercatat dalam buku sejarah.

Dia menjadi pelatih pertama Chelsea yang meraup 12 kemenangan tanpa putus di kompetisi terelite Inggris.

Jika menghitung secara absolut, rekor Conte ini setara dengan catatan Manchester United pada Maret-Agustus 2000 yang juga selalu menang dalam 12 laga berurutan.

Mereka hanya kalah dari rekor milik Arsenal yang selalu meraup tiga angka dalam 14 partai pada Februari-Agustus 2002. 

Terkait rekor dalam musim perdananya di Chelsea ini, Conte memang telah akrab dengan catatan sejarah, terutama sejak membesut Juventus.

Selama berada di balik kemudi klub juara Italia itu pada 2011-2014, Conte menggoreskan sederet rekor demi rekor. Berikut di antaranya.

1. Tak terkalahkan dalam satu musim di Serie A

Rekor ini tercipta pada musim perdana kepelatihan Conte di Juventus. I Bianconeri (Putih-Hitam) tak pernah kalah selama 38 partai atau dalam satu musim pada 2011-2012.

Juve menjadi tim pertama yang membukukannya setelah skuad Invincibili AC Milan pada Serie A 1991-1992.

Torehan unbeaten bisa semakin panjang kalau membentangkan rekor mereka dengan musim berikutnya.

Total, Conte membuat Juventus tak terkalahkan dalam 48 partai dari Agustus 2011-Oktober 2012. Rekor itu hanya kalah dari milik Milan pada 1991-1993 (58 partai).

2. Raihan poin terbanyak

Musim spektakuler juga dialami Conte pada 2013-2014 atau periode terakhirnya di Juventus.

Dia membawa mantan klubnya tersebut memecahkan rekor raihan poin terbanyak semusim di Serie A dengan 102 angka!

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com