Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Pelari Tercepat Piala Eropa 2016

Kompas.com - 21/06/2016, 07:02 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Pemain sayap Perancis, Kingsley Coman, merebut predikat sebagai pelari tercepat pada Piala Eropa 2016.

Status itu dipastikan Coman setelah pertandingan antara Perancis dan Swiss di Stade Pierre Mauroy, Minggu (19/6/2016). Dia berlari 32,8 kilometer per jam ketika menghindari kejaran Ricardo Rodriguez.

Catatan ini sebenarnya tidak mengherankan. Bersama Bayern Muenchen dan klub sebelumnya, Juventus, Coman sering memamerkan kecepatannya.

Predikat pemain tercepat Bundesliga 2015-2016 juga menjadi milik Coman. Dia berlari 35,06 kilometer per jam ketika Bayern menang 2-1 atas Hamburg SV di Imtech Arena, 22 Januari 2016.

Untuk 10-besar pelari tercepat Piala Eropa, Coman menjadi satu-satunya wakil dari Perancis. Adapun Islandia menyumbangkan delegasi terbanyak, yaitu tiga.

Tiga pelari cepat Islandia adalah Kolbeinn Sigthorsson, Birkir Saevarsson, dan Ragnar Sigurdsson. Kesuksesan mereka dipicu taktik Islandia saat menahan Portugal, Selasa (14/6/2016).

Para pemain Islandia lebih banyak menunggu di daerah sendiri, lalu melepaskan umpan panjang ke area lawan. Gaya ini tentu menuntut para pemain berlari sekencang-kencangnya.

Berikut ini adalah 10 pelari tercepat Piala Eropa 2016:

Kingsley Coman (Perancis): 32,8 km/jam
Richard Guzmics (Hungaria): 32,6 km/jam
Kolbeinn Sigthorsson (Islandia): 31,5 km/jam
Birkir Saevarsson (Islandia): 31,4 km/jam
Xherdan Shaqiri (Swiss): 31,4 km/jam
Jonny Evans (Irlandia Utara): 31,2 km/jam
Dragos Grigore (Romania): 31,2 km/jam
Ragnar Sigurdsson (Islandia): 31,1 km/jam
Luis Nani (Portugal): 31,0 km/jam
Georgi Schennikov (Rusia): 30,9 km/jam

Juara Bintang Piala Eropa 2016, Xherdan Shaqiri
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com