Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah James: Sejak Zidane Menjadi Pelatih, ...

Kompas.com - 08/04/2016, 17:59 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Marca

MADRID, KOMPAS.com - Pergantian pelatih Real Madrid dianggap berdampak buruk kepada James Rodriguez. Pendapat ini disampaikan oleh ayah James, Wilson Rodriguez.

Bersama Rafael Benitez, James menjadi pilihan utama apabila tidak mengalami cedera. Total 718 menit dari 14 pertandingan diberikan sang pelatih kepada James.

Catatan tersebut menurun pada era kepelatihan Zinedine Zidane. Nama terakhir cuma menjatahkan 707 menit dari 15 laga kepada James. Bahkan, dia cuma mendapatkan total 20 menit dalam tiga laga terakhir.

"James tidak bisa tampil baik sejak pergantian pelatih. Namun, inilah sepak bola. Cedera juga memainkan peran sehingga dia kesulitan mempertahankan levelnya," ucap Wilson.

James didatangkan ketika Carlo Ancelotti menjabat sebagai pelatih pada Juli 2014. Tidak ada peranan Zidane karena dirinya memutuskan mundur dari kursi asisten pelatih pada bulan yang sama.

Meski begitu, Wilson enggan membandingkan sosok Ancelotti dan Zidane.

"Mereka adalah dua pelatih berbeda. Fakta bahwa James tidak bermain tidak berarti apa pun. Namun, pergantian pelatih tentu saja berdampak buruk," tutur dia.

Menilik kontribusi, James sebenarnya tidak buruk. Dia menyumbang enam gol dan delapan assist dalam 24 pertandingan.

Juara 5 Penyelamatan Terbaik Pekan Ke-32
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com