Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Bobotoh" Minta Mahaka Tinjau Ulang Kategori Suporter Terbaik

Kompas.com - 29/10/2015, 21:57 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Simamaung

JAKARTA, KOMPAS.com — Viking Persib Club (VPC) meminta Mahaka Sports and Entertainment sebagai operator Piala Jenderal Sudirman untuk meninjau ulang soal rencana pembuatan kategori suporter terbaik dalam turnamen yang akan digelar mulai 14 November tersebut.

Kepada Kompas.com beberapa waktu lalu, CEO Mahaka Sports and Entertainment, Hasani Abdulgani, menjelaskan bahwa pihaknya tengah mempertimbangkan untuk memberikan penghargaan kepada suporter.

Dijelaskan Hasani, penetapan suporter berdasarkan tiga aspek, yakni cara masuk suporter masuk ke stadion, euforia suporter di dalam stadion, dan reaksi suporter saat timnya kalah.

Perwakilan VPC, Agus Rahmat, menilai kategori tersebut perlu dikaji karena ada hanya tiga tim (Bali, Malang, dan Surabaya) yang berstatus tuan rumah pada fase grup.

"Kalau di kompetisi, ada pertandingan home dan away. Misalnya, kalau bermain di luar terus, kami mau buat suatu kreasi seperti koreografi akan sulit. Jadi yang lebih diuntungkan ya suporter tuan rumah," kata Agus seperti dikuti dari Simamaung.

Sementara Dirigen Viking, Yana Umar, mengaku lebih setuju jika hadiah tersebut didonasikan untuk korban kabut asap yang melanda sejumlah area di Indonesia.

"Kalau perlu setiap tiket pertandingan disisihkan atau dilebihkan misalnya Rp 1.000 untuk saudara-saudara kita yang tertimpa musibah, misalnya kabut asap," tuturnya.

Yana juga mengaku akan sulit mendistribusikan hadiah jika bobotoh berhasil menyabet gelar suporter terbaik. "Organisasi suporter Persib saja kan banyak, bukan hanya Viking. Berapa jumlah hadiahnya kan belum tahu. Jadi ya lebih bagusnya disumbangkan atau Mahaka bikin kategori suporter paling peduli bencana, nanti hadiahnya disumbangkan kembali untuk bencana,” usulnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com