Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Striker Newcastle Coba Lupakan Musim Lalu

Kompas.com - 10/08/2015, 21:02 WIB

NEWCASTLE, KOMPAS.com - Striker Newcastle United, Papiss Cisse, mengaku bersikap profesional setiap kali dipercaya tampil. Cisse pun ingin terus bertahan di Newcastle pada musim ini.

Pada akhir musim lalu, Cisse dikabarkan akan dijual pihak Newcastle lantaran tampil mengecewakan sepanjang musim 2014-2015. Cisse hanya tampil sebanyak 22 pertandingan, meski sukses mencetak 11 gol pada ajang Premier League musim lalu.

Masa depan Cisse sempat diragukan setelah Newcastle mendatangkan penyerang muda Serbia, Aleksandar Mitrovic, pada musim panas ini. Namun, McClaren ternyata tetap memercayai Cisse sebagai ujung tombak The Magpies saat melakoni pekan pertama Premier League melawan Southampton, Minggu (9/8/2015).

Cisse mencetak satu gol untuk Newcastle pada laga yang berakhir 2-2 itu. Sumbangan satu gol lain dicetak oleh Georginio Wijnaldum.

"Aku masih memiliki kontrak di Newcastle United. Aku harus profesional setiap kali bermain. Aku tidak mau meninggalkan klub. Aku masih pemain Newcastle. Aku ingin bekerja keras," kata Cisse kepada Chronicle.

"Aku harus melupakan musim lalu, karena hal itu sungguh berat bagiku. Aku harus kuat dan melakukan yang terbaik. Aku menikmati masa-masa sekarang. Manajer berbicara baik mengenaiku dan aku belajar tentang sesuatu. Aku senang bekerja dengannya," lanjut Cisse.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com