Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Austria Vs Perancis, Mbappe Tak Mau Spanyol Jadi Penghalang

Kompas.com - 17/06/2024, 18:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kylian Mbappe turut membahas Spanyol menjelang laga Perancis melawan Austria pada fase Grup D Euro 2024

Pertandingan Austria vs Perancis bakal berlangsung di Dusseldorf Arena, Senin (17/6/2024) atau Selasa (18/6/2024) dini hari pukul 02.00 WIB. 

Kylian Mbappe sangat berambisi membawa Perancis juara Euro 2024. Ia pun berharap Spanyol tak melangkah jauh di kompetisi ini. 

"Mereka tim yang hebat. Spanyol menunjukkan kemarin saat melawan Kroasia bahwa mereka ada dalam persaingan untuk memenangkan Euro," kata Mbappe dikutip dari UEFA. 

Baca juga: Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

"Saya harap Spanyol tidak melangkah terlalu jauh karena saya ingin kami meraih trofi. Namun, saya mendoakan yang terbaik untuk mereka," ucap Mbappe.

Mbappe juga menyebut laga kontra Austria vital bagi Les Bleus, julukan timnas Perancis, untuk mencatatkan start bagus di Euro 2024. 

"Pertandingan besok sangat penting. Kami fokus dan mempersiapkan diri sebaik mungkin. Kami akan bertanding dan membela negara kami," tuturnya. 

"Yang terpenting bukanlah kondisi fisik, melainkan mentalitas, dan saya siap untuk memberikan segalanya agar kami bisa menang," kata Mbappe. 

Baca juga: Austria Vs Perancis: Langkah Pertama Menuju Mimpi Besar Les Bleus

"Saya lebih suka membuat keputusan yang baik daripada kaki yang kuat, tetapi saya pikir saya punya keduanya," ucap pemaiin yang baru bergabung dengan Real Madrid ini. 

"Kita lihat saja. Saya sepenuhnya yakin dengan tugas yang diberikan kepada kami yaitu memenangkan pertandingan pertama," ungkap Mbappe. 

Perancis sudah dua kali menjuarai Euro pada 1984 dan 2000. Mereka nyaris mengakhiri puasa gelar di kompetisi ini saat lolos ke final Euro 2016. 

Namun, mereka kalah 0-1 dari Portugal yang saat itu mengukir sejarah dengan meraih trofi Euro untuk pertama kalinya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com