Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Allegri Kecam Sikap Morata

Kompas.com - 30/07/2015, 09:03 WIB
Anju Christian

Penulis

GDANSK, KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengecam sikap Alvaro Morata pada laga kontra Lechia Gdansk, Rabu (29/7/2015). Allegri menyatakan, striker asal Spanyol tersebut telah merusak atmosfer ruang ganti I Bianconeri.

Morata masuk menggantikan Paul Pogba pada menit ke-46. Namun, 26 menit berselang, Allegri langsung menarik Morata untuk memberikan tempat kepada Alberto Cerri. Lantaran pergantian tersebut, Morata meluapkan amarahnya di ruang ganti.

"Ketika sesuatu tak berjalan baik, ia harus berhenti. Itulah alasan saya memintanya keluar dari lapangan. Namun, ia justru membuat saya marah. Kejadian ini merupakan atmosfer buruk di Juventus," kata Allegri.

"Bukan harinya Morata. Saya tak suka dengan sikapnya. Terlepas dari kesalahan teknis, hal yang tidak bagus darinya adalah sikap," tambah Allegri.

Morata sendiri merupakan salah satu sosok kunci I Bianconeri pada musim 2014-15. Striker berusia 22 tahun itu mencetak lima gol dari 12 pertandingan Liga Champions dan mengantar Juventus ke babak final.

"Melalui kejadian ini, saya memberikan pesan kepada seluruh pemain untuk melupakan apa yang terjadi pada musim lalu. Sebab, musim ini akan lebih sulit," tambah mantan arsitek AC Milan ini.

Allegri juga mendapat kabar buruk lain usai laga kontra Lechia Gdansk. Giorgio Chiellini divonis mengalami cedera otot paha. Stok lini belakang pun menipis karena Andrea Barzagli juga dipastikan absen tiga pekan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com