Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar Mantan Bek Arsenal soal Kartu Merah Salah Alamat

Kompas.com - 01/03/2015, 10:31 WIB
KOMPAS.com - Mantan bek Arsenal, Martin Keown, ikut berkomentar tentang kartu merah salah alamat yang diberikan kepada Wes Brown, saat Manchester United menang 2-0 atas Sunderland dalam lanjutan Premier League, Sabtu (28/2/2015), di Old Trafford. Menurut Keown, John O'Shea yang seharusnya diusir.

Dalam laga tersebut, MU mendapatkan penalti pada menit ke-64, setelah Radamel Falcao dijatuhkan oleh O'Shea. Di sinilah momen yang cukup membingungkan, karena wasit Roger East justru mengusir Brown.

Para pemain Sunderland melancarkan protes. Bahkan O'Shea sudah melepas ban kapten di lengannya karena sadar dia yang akan diganjar kartu merah karena lebih dulu menahan dan menarik Falcao, yang akan melepaskan tendangan ke gawang.

Rupanya East memiliki pandangan yang berbeda. Meskipun sempat berkonsultasi dengan asistennya melalui headset, tetapi dia tetap mengusir Brown, yang dianggap menjatuhkan Falcao. Padahal dari tayangan televisi, jelas terlihat O'Shea yang menjatuhkan Falcao.

"Keputusan yang benar untuk memberikan penalti, tetapi wasit salah mengusir orang," ujar Keown, yang pernah menjadi bek andalan timnas Inggris.

"Sudah banyak pembicaraan tentang standar perwasitan yang menurun, dan ini adalah contoh klasik lainnya. Ketika Roger East melihatnya setelah itu, dia akan kecewa seperti halnya kita, karena sulilt dipercaya dia melakukan hal yang salah."

"Para pemain juga sudah berusaha mengatakan kepadanya bahwa dia salah, tetapi wasit tidak akan mendengarkannya dan itu membuatnya menjadi lebih buruk."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com