Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cedera "Hamstring", Ibrahimovic Absen 4 Minggu

Kompas.com - 04/04/2014, 02:45 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Goal
KOMPAS.com — Paris Saint-Germain harus kehilangan striker andalannya, Zlatan Ibrahimovic, selama satu bulan. Berdasarkan hasil scan, striker asal Swedia tersebut mengalami cedera paha sehingga butuh istirahat paling kurang empat pekan. Demikian pernyataan Presiden PSG Nasser Al Khelaifi.

Ibrahimovic harus ditarik keluar lapangan pada menit ke-68 ketika PSG menang 3-1 atas Chelsea pada leg pertama babak perempat final Liga Champions, Rabu (2/4/2014). Meski tanpa benturan, Ibra tiba-tiba terjatuh sambil memegang paha kanannya.

Dengan adanya hasil scan tersebut, Ibra dipastikan tak bisa memperkuat raksasa Liga Perancis itu pada leg kedua Liga Champions, Selasa (8/4/2014), ketika PSG menyambangi Stamford Bridge untuk memelihara peluang lolos ke semifinal. Dia kembali akan menjalani scan untuk mengetahui seberapa parah cederanya.

"Ini berdasarkan MRI (scan)," ujar Nasser Al Khelaifi kepada RMC. "Kami akan mendapatkan hasil dalam setengah jam, satu jam. Namun, dia membutuhkan waktu setidaknya empat minggu untuk istirahat. Dia tidak akan bermain melawan Chelsea pada pertandingan berikutnya."

Selain absen dalam laga di markas Chelsea, striker berusia 32 tahun ini pun tak bisa bermain dalam ajang Coupe de la Ligue alias Piala Liga Perancis, melawan Olympique Lyonnais pada 19 April mendatang.

Lucas Moura, yang menggantikan posisi Ibra saat melawan Chelsea, telah mendapatkan kepercayaan dari Al Khelaifi. Dia mendukung pemain asal Brasil itu sebagai pelapis Ibra.

"Saya pikir Zlatan sangat penting bagi tim, tetapi Lucas siap," tuturnya.

Al Khelaifi pun menegaskan bahwa Edinson Cavani tidak akan meninggalkan klub pada musim panas ini, meskipun ada kabar bahwa dia mungkin saja pindah lantaran menjadi incaran dua klub elite Inggris, Manchester United serta Chelsea.

"Cavani sangat penting bagi kami. Dia sangat profesional, sangat subur di lapangan, dan memberikan segalanya. Saya menghargai itu," tambahnya.

"Jika dia ingin mengubah posisi, itu bukan keputusannya karena itu milik pelatih, dan dia memahaminya. Dia bintang PSG, dan tentu saja dia akan tetap bersama kami pada musim depan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com