Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cahill Berharap Bisa Bela Chelsea di Final

Kompas.com - 27/04/2012, 02:53 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Bek Chelsea, Gary Cahill, berharap bisa segera pulih dari cedera hamstring yang dideritanya setelah membela "The Blues" saat melawan Barcelona di leg kedua babak semifinal Liga Champions, Selasa (24/4/2012). Harapan itu dikemukakan Cahill agar dirinya dapat bermain dalam babak final melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, 19 Mei.

Dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 2-2 tersebut, Cahill mengalami cedera pada menit-menit awal. Mantan pemain Bolton Wanderers itu terjatuh saat mencoba mengawal bintang Barcelona, Lionel Messi, di kotak penalti.

"Aku melakukan pergerakan yang aneh. Aku merasa ada yang salah dengan otot hamstring-ku. Mereka mencoba langsung menggantiku, tetapi aku saat itu menolak karena merasa baik-baik saja. Namun ketika melakukan lari kecil, baru aku merasakan sakit," ungkap Cahill seperti dilansir The Sun.

"Aku berharap ini tidak seburuk yang kami kira di awal sehingga bisa bermain di final nanti," katanya lagi.

Dengan cederanya Cahill ini, pertahanan Chelsea akan terancam keropos dalam final tersebut. Pasalnya, selain Cahill, sejumlah bek lain, seperti John Terry, Branislav Ivanovic, Ashley Cole, Ramires, dan Raul Meireles, akan absen karena mendapat akumulasi kartu.

Dengan demikian, Chelsea hanya bisa mengandalkan David Luiz, Jose Bosingwa, Paulo Ferreira, Sam Hutchinson, dan Ryan Betrand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

    Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

    Liga Spanyol
    Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

    Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

    Internasional
    Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

    Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

    Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

    Liga Indonesia
    Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

    Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

    Liga Indonesia
    Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

    Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

    Liga Indonesia
    Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

    Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

    Liga Indonesia
    Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

    Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

    Sports
    Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

    Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

    Badminton
    Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

    Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

    Liga Indonesia
    5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

    5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

    Timnas Indonesia
    Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

    Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

    Timnas Indonesia
    Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

    Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

    Timnas Indonesia
    4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

    4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

    Timnas Indonesia
    Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

    Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

    Internasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com