Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Sjafri Gunakan Pengeras Suara Saat Pimpin Latihan Timnas

Kompas.com - 03/04/2017, 18:15 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada sebuah hal baru dalam gaya kepelatihan Indra Sjafri. Pelatih asal Sumatera Barat tersebut tampak membawa pengeras suara saat memimpin latihan tim nasional U-18 di Stadion Atang Sutresna, Cijantung, Senin (3/4/2017).

Hal ini merupakan sesuatu yang baru dari Indra. Sebelumnya, saat membesut timnas U-19 pada Piala AFF U-19 tahun 2013 maupun Bali United, Indra tidak pernah menggunakan pengeras suara (pelantang) dalam memimpin latihan.

Indra menjelaskan bahwa dia menggunakan pelantang untuk memudahkannya berkomunikasi dengan pemain. Selain itu, letak stadion berada di pinggir jalan sehingga deru kendaraan mengganggu komunikasi Indra dan pemain.

"Saya pakai pengeras suara sejak pekan pertama latihan. Alat ini saya pakai agar saya jangan terlalu berteriak-teriak. Begitu ada kesalahan pemain, saya bisa koreksi. Jadi, pemain juga bisa fokus," kata Indra seusai latihan.

Baca juga: Indra Sjafri Larang Pemain Timnas U-18 Bergaya "Kebarat-baratan"

Latihan kali ini masih dihuni 35 pemain. Mereka dipersiapkan untuk mengikuti Piala AFF U-18 di Myanmar pada 4-17 September 2017.

Di ajang tersebut, Indonesia berada di Grup B bersaing dengan Vietnam, Selandia Baru, Filipina, Brunei, dan tuan rumah Myanmar.

Sebagai pemanasan sebelum tampil di Piala AFF U-18, tim nasional akan mengikuti Toulon Tournament 2017 yang digelar di Toulon, Perancis, pada 29 Mei hingga 10 Juni 2017.

Total ada 11 negara yang mengikuti turnamen yang ke-45 ini. Negara-negara tersebut adalah Wales, Pantai Gading, Skotlandia, Perancis, Inggris, Jepang, Ceko, Bahrain, Kuba, Angola, dan Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com