Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

N'Golo Kante Dianggap Sekadar Mesin

Kompas.com - 24/03/2017, 14:53 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com — Eks pemain tim nasional (timnas) Perancis, Frank Leboeuf, menilai bahwa kompatriotnya, N'Golo Kante, memiliki peran vital di lini tengah.

Kante memang menjadi sosok tidak tergantikan di Chelsea. Untuk Premier League 2016-2017, pemain berusia 25 tahun itu selalu menjadi starter, kecuali ketika menjalani masa skors.

Betapa pentingnya Kante terlihat dari kontribusinya dalam bertahan. Tercatat oleh Whoscored, dia melakukan 3,7 tackle dan 2,5 intersep per laga.

"Kante adalah prajurit luar biasa, seorang pejuang. Bersama dia, Anda bisa merebut bola 800.000 kali setiap pertandingan," ucap Leboeuf.

Hanya, di mata Leboeuf, Kante juga memiliki sisi lemah yang cukup menonjol. Eks pemain Leicester City itu dianggap tidak memiliki jiwa pemimpin.

Hal itu turut disebabkan oleh karakter Kante yang pemalu dan pendiam ketika bersama rekan-rekan setimnya.

"Dia bukanlah figur seperti Zinedine Zidane. Disimpulkan dalam satu kalimat, Kante adalah mesin, bukan pengemudinya," kata Leboeuf.

Baca: Empat Pemain Gratisan yang Bisa Jadi "Marquee Player" di Indonesia

Oleh karena itu, Leboeuf melihat timnas Perancis tidak akan mengalami masalah besar apabila Kante absen dalam sebuah pertandingan.

"Berbeda ketika mencadangkan Paul Pogba, Anda akan mendapatkan masalah," tutur sosok berusia 49 tahun itu.

Berikutnya, Perancis akan melawan Luksemburg pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stade Josy Barthel, Sabtu (25/3/2017).

Baca: Ketika Didier Drogba dan Samuel Eto'o Bicarakan Persib Bandung...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com