Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Mourinho, Chelsea Lebih Mungkin Juara daripada Man United

Kompas.com - 23/12/2016, 15:08 WIB
Anju Christian

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, lebih mengunggulkan eks timnya, Chelsea, untuk menjuarai Premier League 2016-2017.

Tim berjulukan The Blues memang tampil impresif sejauh ini. Pasukan Antonio Conte menduduki puncak klasemen sementara dengan koleksi 43 poin dari 17 pertandingan.

Posisi tersebut turut disebabkan catatan sebelas kemenangan beruntun yang dibukukan Chelsea di liga.

Menilik tren tersebut, Mourinho pun tidak ragu untuk menyebut Chelsea sebagai kandidat kuat juara.

"Sulit untuk berharap Chelsea kehilangan poin. Sebab, mereka memiliki filosofi yang alot," ucap Mourinho.

"Mereka mencetak satu gol, lalu memenangi laga. Mereka juga bisa meraih kemenangan dengan bertahan dalam 20 menit terakhir. Oleh karenanya, saya melihat mereka tidak kehilangan banyak poin," kata pria asal Portugal itu.

Melihat kiprah Chelsea pula, Mourinho enggan bersikap sesumbar terkait peluang timnya menjuarai liga.

Terlebih lagi, Man United tergolong inkonsisten pada musim ini. Akibat membuang poin dalam sembilan laga, mereka tertahan di posisi keenam dengan koleksi 30 angka.

"Kami masih mungkin menjadi juara secara matematis, tetapi sangat sulit terjadi. Saya juga tidak ingin mengatakan posisi ketiga, keempat, atau kelima," tutur Mourinho.

Selanjutnya, Man United akan melawan Sunderland pada partai lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Senin (26/12/2016).

Juara Gol-gol Terbaik Ligue 1 Pekan Ke-19
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com