Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diincar Everton, Depay Pilih Berjuang Raih Tempat di Man United

Kompas.com - 14/11/2016, 19:23 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com – Gelandang Manchester United, Memphis Depay, bertekad untuk memperjuangkan tempatnya di Man United.

Terlebih lagi, terdapat kabar bahwa Manajer Everton, Ronald Koeman, sangat ingin untuk mendatangkan pemain asal Belanda itu pada jendela transfer Januari nanti.

Sejak Man United ditangani Jose Mourinho, Depay memang jarang mendapat kesempatan untuk bermain di tim utama. 

Namun, pemain berusia 22 tahun tersebut mengatakan, dia akan berjuang untuk meraih tempat reguler pertama di Old Trafford, markas Man United.

Depay memberi "pengingat tepat waktu" lewat apa yang dilakukannya saat membawa Belanda menang 3-1 atas Luksemburg pada Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Minggu (13/11/2016).

Pada pertandingan itu, Depay berhasil mencetak dua gol yang penting bagi Belanda. Dia pun berharap kinerja baiknya di tim nasional dapat berlanjut di Man United.

"Apakah Everton sebuah pilihan? Saya tidak bisa mengatakan apa-apa tentang itu. Saya hanya fokus kepada Man United. Itu adalah hal yang paling penting bagi saya," kata Depay, seperti dikutip dari FourFourTwo.com.

"Saya tidak tahu apa-apa tentang hal itu. Kami harus menunggu dan melihat. Saya fokus kepada Manchester United," katanya.

Manajer Man United, Jose Mourinho, pun dikabarkan siap untuk memberi kesempatan kepada mantan bintang PSV tersebut.

Selain itu, Depay juga sangat senang dengan pencapaiannya yang turut berperan dalam kemenangan Belanda.

"Saya akan kembali ke klub sekarang, memberikan semuanya, dan bekerja keras di lapangan. Mudah-mudahan saya mendapatkan waktu bermain lebih banyak. Saya berharap untuk membangun ini di Man United," katanya.

"Tentu saja saya sangat senang. Ini adalah perasaan yang hebat untuk mencetak dua gol. Hal ini berjalan dengan baik. Saya merasa percaya diri," katanya.

Respons Depay bersama Setan Merah dapat dia tunjukkan pada laga besar melawan Arsenal. Pada Sabtu (19/11/2016), Man United akan menjamu Arsenal di Old Trafford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com