Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tampines Gagal Juara Liga Singapura, Eks Pemain Liverpool Pilih Hengkang

Kompas.com - 28/10/2016, 12:31 WIB

KOMPAS.com - Mantan pemain Liverpool, Jermaine Pennant, akan pergi meninggalkan Tampines Rovers pada akhir musim 2016. Pemain berusia 33 tahun itu akan mengakhiri perjalanan kariernya di Liga Singapura yang hanya selama sembilan bulan.

Tampines duduk di posisi kedua klasemen akhir Liga Singapura dengan 49 poin. Mereka tertinggal satu angka dari tim juara, Albirex Niigata.

Pennant terakhir kali tampil membela Tampines saat mengalahkan Balesiter Khalsa dengan skor 2-0, Sabtu (22/10/2016). Pemain asal Inggris itu tidak terlihat dalam laga penutup liga kontra Albirex, Rabu (26/10/2016) yang dimenangi timnya dengan skor 5-1.

Presiden Tampines, Krishna Ramachandra, telah mengonfirmasi rencana hengkangnya Pennant ini. Pemain yang namanya pertama kali mencuat bersama Arsenal itu telah menolak tawaran kontrak baru dari Tampines.

Baca Juga:

Seperti dikabarkan The Straits Times, Pennant memiliki peluang mendapatkan gaji sebesar 20.000 dolar AS (sekitar Rp 261 juta) per bulan. Namun, tawaran itu ditolak yang dipercaya akibat adanya tawaran dari klub Inggris dan beberapa tim dari Asia lain.

Meski tawarannya ditolak, Khrisna mengaku senang selama Pennant membela Tampines. Banyak hal telah diberikan oleh mantan pemain tim nasional Inggris U-21 itu kepada klubnya.

"Pennant telah memberi kontribusi besar untuk tim dalam hal gaya bermain dan membimbing para pemain muda. Ia juga telah menghadirkan semangat yang dibutuhkan untuk membangkitkan minat sepak bola di daerah setempat," kata Khrisna kepada The Straits Times.

Pennant bergabung dengan Tampines pada Januari 2016 dan menghadirkan kehebohan di Singapura. Sebuah pertandingan persahabatan melawan Hougang United di Stadion Jalan Besar telah menarik antusiasme 2.000 fans.

Hal ini adalah sesuatu yang hampir tidak pernah terdengar di sepak bola setempat. Pennant dikerumuni oleh para fans setelah pertandingan seusai Tampines menang 2-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com