Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru bagi Penyerang Anyar Chelsea

Kompas.com - 20/09/2016, 17:07 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber JUARA

LONDON, KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Eden Hazard, mencoba menjadi guru bagi rekan setimnya, Michy Batshuayi, yang juga sama-sama berasal dari Belgia.

Berdasarkan Transfermarkt, Batshuayi mendarat di Stamford Bridge pada 3 Juli 2016 setelah ditebus dari Olympique Marseille dengan mahar 39 juta euro (sekitar Rp 572,6 miliar).

Kendati menjadi pemain baru The Blues, Batshuayi terhitung cepat beradaptasi. Striker berusia 22 tahun ini telah mencetak tiga gol dan satu assist dari lima penampilan bersama Chelsea.

Hal ini tak lepas dari keberadaan Hazard, yang membantu Batshuayi menyatu dengan pasukan Antonio Conte.

"Batshuayi telah belajar banyak hal. Dia mencoba untuk berbicara bahasa Inggris. Saya membantunya," kata Hazard seperti dilansir Sky Sports, Senin (19/9/2016).

"Saya tidak tahu apakah bisa menjadi guru yang baik, tetapi saya mencoba," ucap dia lagi.


Pemain Muda Terbaik Premier League 2014 ini menilai keberadaan Batshuayi dan Diego Costa membuat lini depan Chelsea semakin garang.

"Dia memberikan segalanya di atas lapangan dan juga sesi latihan. Bersama dia dan Diego, kami memiliki dua striker yang bagus," ujar Hazard.

"Ketika kami bermain dengan satu striker, terkadang sulit bagi Batshuayi menerima berada di bangku cadangan. Namun, dia masih muda. Saya harap Batshuayi dapat mencetak banyak gol bagi Chelsea," tutur Hazard.

Costa memang menjadi ujung tombak utama pilihan Conte. Dia sudah mengukir lima gol dan satu assist dalam lima pertandingan. (Septian Tambunan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com