Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brasil Gagal, Dunga Pun Tersingkir

Kompas.com - 15/06/2016, 02:40 WIB

KOMPAS.com - Brasil memecat Carlos Dunga pada Selasa (14/6/2016). Kegagalan Brasil pada ajang Copa America Centenario menjadi alasan utama.

Brasil sudah langsung tersingkir dari fase grup setelah menelan kekalahan 0-1 dari Peru, Minggu (12/6/2016). Gol Peru sangat kontroversial lantaran Raul Ruidiaz melesakkan bola dengan tangannya untuk mencetak gol tunggal dalam laga tersebut.

Rupanya cara tak fair sang striker tidak mengurungkan niat Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) untuk memecat Dunga. Setelah tim kembali dari Amerika Serikat pada Selasa (14/6), mereka langsung menghentikan mantan kapten Selecao tersebut dari tugasnya sebagai pelatih kepala.

Sumber yang dekat dengan klub Brasil, Corinthians, mengatakan kepada ESPN Brasil bahwa CBF sudah menunjuk manajer mereka, Tite, untuk menggantikan Dunga. Tite juga akan memimpin timnas Brasil untuk Olimpiade 2016 pada Agustus nanti, ketika mereka menjadi tuan rumah dan mencanangkan target untuk pertama kalinya merebut medali emas pesta olahraga multi-event tersebut.

Direktur teknik Gilmar Rinaldi juga hengkang setelah dia dan Dunga bertemu dengan Presiden CBF Marco Polo Del Nero pada Selasa.

"CBF mengumumkan pada hari Selasa bahwa sudah memutuskan untuk menghentikan staf teknik tim nasional Brasil. Koordinator tim, Gilmar Rinaldo, pelatih Dunga dan para stafnya meninggalkan posisi mereka," demikian pernyataan CBF.

"Keputusan ini diambil atas persetujuan selama pertemuan pada sore ini dan dari sekarang CBF memulai proses pemilihan staf teknik baru untuk tim nasional Brasil. CBF berterima kasih terhadap dedikasi mereka, keseriusan dan komitmen para staf selama melaksanakan pekerjaan mereka."

Selama tampil pada ajang Copa America di Amerika Serikat itu, Brasil hanya mencetak gol ketika melibas Haiti 7-1 pada pertandingan kedua penyisihan grup. Mereka gagal mencetak gol saat melawan Ekuador dan Peru.

Dalam event ini, Brasil tanpa sang bintang yang merupakan pemain andalan FC Barcelona, Neymar. Kapten Selecao ini tidak disertakan karena dia menjadi bagian dari skuat untuk Olimpiade.

Selain itu, Dunga pun tidak memanggil sejumlah pemain penting di klub Eropa. Bek Paris Saint-Germain, Thiago Silva, serta bek kiri Real Madrid, Marcelo, tidak mendapat kepercayaan untuk membela negara peraih lima gelar Piala Dunia tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com