Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blanc: PSG Melakukan Banyak Kesalahan!

Kompas.com - 07/04/2016, 08:01 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Sky Sports

PARIS, KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Laurent Blanc, menyesali hasil laga kontra Manchester City di Parc des Princes, Rabu (6/4/2016) waktu setempat. Blanc menilai PSG banyak melakukan kesalahan.

PSG menjamu Manchester City dalam laga putaran pertama perempat final Liga Champions. Pertandingan tersebut berakhir dengan kedudukan imbang 2-2.

Tuan rumah sempat unggul 2-1 setelah Zlatan Ibrahimovic (41') dan Adrien Rabiot (59') membalas gol Kevin De Bruyne (38'). Namun, keunggulan itu sirna lantaran Fernandinho menyamakan kedudukan pada menit ke-72.

Hasil ini tentu saja menjadi hal yang menguntungkan bagi kubu City. Klub berjulukan The Citizens itu hanya perlu bermain imbang tanpa gol untuk memastikan lolos ke semifinal.

"Dua kesalahan kami membuat Manchester City bisa mencetak gol. Ini menjadi penyesalan terbesar kami," ujar Blanc seusai laga, seperti dikutip dari Sky Sports.


"Seharusnya kami bisa mencetak dua atau tiga gol. Ini bukan hasil yang bagus. Kami melakukan banyak kesalahan," tuturnya.

Dengan hasil ini, kans PSG untuk mencapai semifinal Liga Champions yang pertama sejak 1995 terancam pupus. Sebab, jika masih ingin lolos, PSG wajib menang atas City di kandangnya.

Situasi tersebut jelas bukanlah hal yang mudah bagi PSG, meskipun segala kemungkinan masih bisa terjadi.

Dalam kesempatan itu, Blanc juga mengomentari tentang pemain andalannya, Zlatan Ibrahimovic, yang gagal mengeksekusi penalti pada babak pertama.

Blanc menyebut penampilan Ibrahimovic pada laga kontra City mengalami fase naik-turun seperti layaknya menaiki wahana rollercoaster.

"Zlatan benar-benar seperti rollercoaster. Dia gagal mengeksekusi penalti dan gagal memanfaatkan peluang. Namun, dia tetap yakin dan akhirnya bisa mencetak gol," katanya.

Partai leg kedua perempat final Liga Champions antara City dan PSG akan berlangsung pada Selasa (12/4/2016) waktu setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com