Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Leicester City Berlari Lebih Kencang dari Banteng

Kompas.com - 07/02/2016, 06:21 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, menilai timnya berlari melebihi banteng usai membungkam Manchester City 3-1 di Stadion Etihad pada Sabtu (2/6/2016).

Ranieri menang berkat brace Robert Huth dan satu gol Riyad Mahrez. Gol hiburan tuan rumah dibukukan oleh Sergio Aguero. 

Kini, Leicester duduk nyaman di puncak klasemen dengan koleksi 53 poin. Mereka unggul 6 angka dari saingan terdekat, City.

"Ini gila. Para pemain bermain sangat bagus. Kami tidak pernah takut," kata Ranieri kepada BT Sport, seperti dikutip dari BBC Sport.

"Kami mencetak gol di awal dan tidak mudah untuk mempertahankan konsentrasi, tetapi kami terus berkonsentrasi karena kami menghormati Manchester City," ucapnya.

Eks arsitek Chelsea ini melanjutkan, "Kami telah bekerja keras. Sekarang, penting bagi para pemain untuk istirahat, karena kami menghabiskan banyak energi. Terkadang, kami berlari melebihi banteng."

"Kami bermain dalam setiap pertandingan seolah-olah itu adalah pertandingan terakhir. Sekarang kami sangat, sangat percaya diri dan kami mulai berpikir tentang laga penting lawan Arsenal. Kami siap untuk ke sana," tuturnya.

Pria berusia 64 tahun ini mengungkapkan tidak ada yang dapat menebak siapa juara Liga Inggris musim ini.

"Kami bermain sangat, sangat kompak dan percaya semuanya mungkin. Kami bermain tanpa tekanan karena kami tidak harus memenangi liga. Kami harus menikmatinya," ujar peraih penghargaan Manajer Premier League Terbaik pada November 2015 itu.

"Saya ingin menunggu sampai akhir April karena saya tahu pertandingan terakhir sangat sulit. Ini adalah momen fantastis untuk Premier League, tidak ada yang tahu siapa yang bisa menang," ucapnya.


Selanjutnya, pasukan Ranieri akan bertandang ke markas Arsenal di Stadion Emirates pada Minggu (14/2/2016). The Foxes terakhir kali menang di kandang The Gunners pada 1973. Menarik ditunggu kejutan ke depan dari Riyad Mahrez dkk. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com