Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasihat Wenger kepada Guardiola

Kompas.com - 06/02/2016, 12:04 WIB


LONDON, KOMPAS.com
- Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memberi nasihat kepada Pep Guardiola, sosok yang akan menjadi manajer Manchester City mulai musim depan.

Kontrak Guardiola di Bayern Muenchen akan habis pada Juni nanti. Mantan pelatih Barcelona itu pada Desember lalu sudah menyatakan takkan memperbarui kontraknya.

Senin (1/2/2016), Guardiola diumumkan sebagai manajer baru Manchester City. Dia menggantikan manajer saat ini, Manuel Pellegrini.

Kehadiran Pep Guardiola disambut oleh berbagai reaksi dari kubu rival. Tak terkecuali dari Wenger, salah satu calon rivalnya.

Sang arsitek yang telah menukangi Arsenal sejak 1996 itu menilai koleksi 19 gelar milik Guardiola sebagai pelatih bukan jaminan untuk sukses di Premier League.

"Jika Anda melihat kecenderungan kompetisi di Premier League, tampak sulit untuk memiliki persentase kemenangan yang baik. Kompetisi sekarang lebih menyulitkan tim untuk tampil konsisten dibandingkan liga lain," kata Wenger di Sky Sports, Jumat (5/2/2016).

Wenger juga memberi respons mengenai kemungkinan Guardiola menjadi manajer yang bagus di Arsenal.

"Saya tidak akan memilih penerus saya di sini. Saya hanya ingin meninggalkan Arsenal dalam posisi di mana klub ini bisa lebih baik ketika saya pergi," ujar lelaki Prancis berusia 66 tahun itu.

Secara tersirat, Wenger mungkin ingin menunjukkan bahwa Guardiola akan kesulitan meneruskan rekor mentereng dalam catatan pertemuan lawan Arsenal.

Wenger dan Pep telah berduel sebanyak delapan kali, seluruhnya di Liga Champions. Hasilnya, Wenger bersama Arsenal takluk empat kali dan hanya unggul dua kali atas Guardiola. Sisa dua pertemuan berujung sama kuat.

Dalam pertemuan terakhir mereka, Wenger harus mengakui superioritas Guardiola bersama Bayern Muenchen. Dalam duel di fase grup Liga Champions, Arsenal dilumat Bayern 1-5 (4/11/2015). (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com